telkomsel halo

Sony Indonesia luncurkan headphone WH-1000XM5 dan LinkBuds S

04:41:00 | 25 May 2022
Sony Indonesia luncurkan headphone WH-1000XM5 dan LinkBuds S
JAKARTA (IndoTelko) - Sony Indonesia meluncurkan headphone noise cancelling nirkabel WH-1000XM5 sebagai edisi terbaru dari seri pemenang penghargaan, 1000X, serta model terbaru dari seri LinkBuds, yaitu LinkBuds S. 

Perangkat ini menghadirkan pengalaman audio yang imersif, serta mendefinisikan ulang standar yang ditetapkan pada produk audio sebelumnya dari Sony. Produk-produk audio terbaru ini memiliki keunggulan masing-masing yang dapat menunjang kebutuhan pengguna dalam menikmati audio di mana saja dan kapan saja.

President Director PT Sony Indonesia Koji Sekiguchi mengungkapkan, “Di tahun 2022 ini,  Sony dengan bangga meluncurkan produk-produk audio unggulan, yaitu WH-1000XM5 dan LinkBuds S untuk mewujudkan pengalaman menikmati audio yang imersif. Melalui implementasi teknologi terkini dari Sony, WH-1000XM5 menghadirkan fitur noise cancelling serta Auto NC Optimiser untuk menghadirkan kualitas pendengaran yang luar biasa.”

“Sony juga menghadirkan LinkBuds S dengan kombinasi konsep ambient sound yang inovatif dan noise cancelling berkualitas tinggi, memungkinkan pengguna untuk tetap terhubung dengan dunia online dan offline. Kedua produk ini didesain menggunakan plastik daur ulang dengan mempertimbangkan keberlanjutan lingkungan, hal ini dilakukan untuk mewujudkan filosofi 'Dibuat untuk Dibuat Ulang' yang lebih bertanggung jawab secara sosial,” katanya.

WH-1000XM5 Dilengkapi Teknologi Noise Cancelling Terdepan dari Sony untuk Menghadirkan Pengalaman yang Sempurna dalam Mendengarkan Musik dan Audio Beresolusi Tinggi.  Perangkat ini menggunakan Integrated Processor V1 untuk meningkatkan potensi Sony HD Noise Cancelling Processor QN1 secara penuh. Driver 30mm pada headphone ini secara khusus didesain untuk memiliki sensitivitas pada frekuensi tinggi untuk kualitas suara yang lebih alami secara konsisten. 

Sony juga mengadopsi teknologi pengkodean audio nirkabel LDAC untuk memberikan kualitas resolusi audio yang tinggi. Selain itu, headphone ini dilengkapi dengan kontrol yang mudah seperti Speak-to-chat dan kompatibel dengan Google Assistant dan Alexa sehingga memberikan kemudahan dalam pemakaian sehari-hari. Semua teknologi terbaru pada WH-1000XM5 tentunya didesain dengan mengutamakan kenyamanan pengguna saat memakai headphone. Dengan tagline “Your World, Nothing Else”, WH-1000XM5 memberikan kebebasan bagi pengguna untuk terbenam pada dunianya sendiri. 

WH-1000XM5 telah dibuat dengan noise cancelling Sony yang paling luar biasa, dengan dua prosesor yang mengendalikan delapan mikrofon yang secara dramatis mengurangi kebisingan terutama pada rentang frekuensi mid-high, dan Auto NC Optimiser yang secara otomatis mengoptimalkan noise cancellation, tergantung pada lingkungan. 

WH-1000XM5 menggunakan Integrated Processor V1 untuk meningkatkan potensi Sony HD Noise Cancelling Processor QN1 secara penuh. Kemudian, driver 30mm serta fitur-fitur ini secara khusus didesain untuk meningkatkan kejernihan suara dan mereproduksi bass, untuk menciptakan noise cancellation luar biasa yang memungkinkan pengguna untuk benar-benar meredam dunia di sekitar. Melihat ke belakang di tahun 1995 ketika headphone noise canceling pertama dibuat, hingga seri terkini dengan teknologi noise canceling yang bahkan lebih tinggi dan tak tertandingi; ini menegaskan Sony sebagai pemimpin di industri.

Selain WH-1000XM5, Sony juga memperkenalkan LinkBuds S yang merupakan headphone HI-Res nirkabel sesungguhnya, noise cancelling yang terkecil dan teringan di dunia dengan berat sekitar 4,8 gram. Headphone ini dirancang dengan mengutamakan kenyamanan, mengkombinasikan bentuk yang sangat cocok dengan telinga manusia dengan desain ergonomis untuk penyesuaian yang lebih stabil. 

Model terbaru ini memberikan pengalaman suara baru melalui teknologi sensing Sony dan kolaborasi bersama mitra, sekaligus mempertahankan pengalaman pemakaian “Never Off”. Oleh karenanya, produk ini sangat cocok untuk mereka yang selalu terhubung secara online, namun tetap awas dengan keadaan sekitar. Menggunakan headphone untuk berbagai keperluan; seperti mendengarkan musik, menelepon, berolahraga, bermain game, dan lain sebagainya.

Perangkat ini mengkombinasikan konsep ambient sound yang inovatif LinkBuds yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan dunia di sekitarnya dengan noise cancelling berkualitas tinggi yang memungkinkan pengguna untuk fokus pada konten yang disukai. Pengguna dapat masuk ke kedai kopi serta memesan dengan cepat dan mudah, lalu dengan cepat duduk dan menikmati hiburan favorit tanpa gangguan. Headphone ini juga mengintegrasikan Adaptive Sound Control, fitur pintar yang menyesuaikan pengaturan suara sekitar berdasarkan lokasi pengguna, sehingga dapat menciptakan pengalaman mendengarkan yang ideal.  (ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year