telkomsel halo

Sharp Berpotensi Kehilangan Investasi dari Qualcomm

11:29:09 | 19 Mar 2013
Sharp Berpotensi Kehilangan Investasi dari Qualcomm
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Sharp sepertinya belum bisa keluar dari belitan kesulitan walau telah menggandeng Samsung untuk pengembangan usaha.

Dikutip dari CNET belum lama ini, diperkirakan Sharp dalam tekanan keuangan karena tak bisa memenuhi tenggat waktu 29 Maret  dari  Qualcomm untuk nilai investasi sekitar US$ 120 juta.

Pada Desember, Sharp mengungkapkan, telah mendapatkan kesepakatan dengan Qualcomm untuk berinvestasi di  pengembangan panel display. Dana tahap pertama senilai US$ 60 juta telah digelontorkan, namun mengingat kondisi Sharp sekarnag, ada kemungkinan dana tahap kedua tertahan.

Qualcomm malah mendorong Sharp untuk bisa mendapatkan keuntungan usaha pada semester II-2013 dimana net aset minimal US$1.05 miliar.
Layar yang diproduksi Sharp dikembangkan bersama dengan anak usaha Qualcomm, Pixtronix.

Kesepakatan dari kedua perusahaan adalah tenggat waktu dimolorkan menjadi 30 Juni 2013. Jika tenggat waktu ini kembali tak terpenuhi, maka kinerja keuangan Sharp dipastikan kian tertekan.

Sekadar diketahui, pada bulan ini Samsung telah menyetujui untuk menyuntik dana sekitar US$ 111.3 juta demi 3 % saham dari Sharp.

Sharp sendiri memiliki convertible bond yang jatuh tempo pada September ini sekitar US$ 2.1 miliar Banyak analis menyarankan Sharp mengambil pinjaman bank senilai US$313 juta agar tetap bisa beroperasi.(ss)  

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year