telkomsel halo

Laba Metrodata Naik 18,7%

08:37:52 | 11 May 2015
Laba Metrodata Naik 18,7%
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) - PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) membukukan keuntungan sebesar Rp 57,082 miliar sepanjang kuartal I 2015 atau naik 18,7% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 48 miliar.

Dikutip dari keterbukaan informasi  ke Bursa Efek Indonesia (BEI), emiten dengan kode saham MTDL ini berhasil mendapatkan pendapatan sebesar Rp 2,2 triliun sepanjang kuartal I 2015 atau naik 23,6% dibandingkan periode sama tahun lalu.

Pendapatan perseroan sepanjang kuartal I 2015 berasal dari penjualan perangkat keras sebesar Rp 1,88 triliun, perangkat lunak (Rp 199,6 miliar), dan jasa sebesar Rp 120,6 juta.

Laba sebelum pajak sepanjang kuartal I 2015 sebesar Rp 75,8 miliar atau naik  dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 64,8 miliar.

Metrodata  menetapkan target penjualan tahun 2015 sebesar Rp 9,67 triliun atau bertumbuh sebesar 14.45%. Sedangkan untuk  target Laba Bersih tahun 2015 ditetapkan sebesar Rp 200 miliar atau bertumbuh 11,32%.(ak)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year