telkomsel halo

Lahirkan kekuatan baru, Cloudera dan Hortonworks merger

07:33:00 | 20 Okt 2018
Lahirkan kekuatan baru, Cloudera dan Hortonworks merger
JAKARTA (IndoTelko) -  Cloudera, Inc. (NYSE: CLDR) dan Hortonworks, Inc. (Nasdaq: HDP) resmi melakukan merger.  Bergabungnya dua perusahaan ini secara resmi diumumkan kemarin (19/10).

Hasil merger ini melahirkan penyedia platform data generasi berikutnya yang terkemuka di dunia, yang mencakup multi-cloudon-premise, dan Edge. Kombinasi ini menetapkan standar industri untuk pengelolaan data cloudhybrid, sehingga mempercepat adopsi pelanggan, pengembangan komunitas, dan keterlibatan mitra. 

Menurut Tom Reilly, Chief Executive OfficerCloudera, Bidang usaha kedua perusahaan saling melengkapi dan strategis. “Dengan menyatukan investasi Hortonworks dalam pengelolaan data end-to-enddan investasi Cloudera dalam penyimpanan datadan pembelajaran mesin, kami akan menghadirkan clouddata enterprisemulai dari Edge ke AI yang pertama di industri,”. 

Ditambahkan Reilly, visi ini akan memungkinkan perusahaan untuk memajukan komitmen bersama terhadap kesuksesan pelanggan dalam mencapai transformasi digital.

Hal senada di sampaikan Rob Bearden, Chief Executive OfficerHortonworks.  Menurutnya, Hortonworks dan Cloudera secara bersama berada di posisi yang tepat untuk terus tumbuh dan bersaing di pasar streamingdan IoT, pengelolaan data, penyimpanan data, pembelajaran mesin/AI, dan cloudhybrid

“Kami akan mampu untuk menawarkan serangkaian penawaran yang lebih luas, yang akan memungkinkan para pelanggan kami untuk memanfaatkan nilai dari data mereka,” jelasnya. “Merger yang menarik ini akan memberikan nilai lebih bagi para pemegang saham kami masing-masing, dan memungkinkan pelanggan, mitra, karyawan dan komunitas open sourceuntuk meraih manfaat dari penawaran yang disempurnakan, skala yang lebih besar dan peningkatan daya saing biaya yang dimungkinkan oleh kombinasi ini,” tambah Bearden.

Dalam perjanjian tersebut, pemegang saham Cloudera akan memiliki sekitar 60% dari ekuitas perusahaan gabungan dan pemegang saham Hortonworks akan memiliki sekitar 40%. Rinciannya, pemegang saham Hortonworks akan menerima 1.305 lembar saham Cloudera untuk setiap saham Hortonworks yang mereka miliki, yang didasarkan pada rasio pertukaran rata-rata 10 hari dari harga kedua perusahaan hingga 1 Oktober 2018. Kedua perusahaan memiliki kombinasi nilai ekuitas fully-dilutedsebesar USD 5,2 miliar berdasarkan harga penutupan pada tanggal 2 Oktober 2018.

Berikut susunan direksi hasil merger kedua perusahaan ini : 

Chief Executive OfficerTom Reilly,Chief Operating OfficerScott Davidson, akan menjabat sebagai; Chief Product OfficerArun C. Murthy, dan Chief Financial OfficerJim Frankola.

Dewan direksi perusahaan ini terdiri dari sembilan direktur. Empat direktur -termasuk Rob Bearden- berasal dari jajaran dewan direksi Hortonworks, dan lima direktur -termasuk Tom Reilly- berasal dari jajaran dewan direksi Cloudera. (sg)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year