telkomsel halo

Setahun Jokowi Memimpin Dalam Rekaman Twitter

10:12:56 | 21 Okt 2015
Setahun Jokowi Memimpin Dalam Rekaman Twitter
Presiden Jokowi dan Infografis Twitter (dok)
JAKARTA (IndoTelko) – Satu tahun yang lalu Twitter sempat ramai oleh percakapan pengguna Indonesia tentang pelantikan Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden Republik Indonesia yang ke-7.

Setelah absen berkicau selama delapan bulan, Jokowi kembali membuka akun Twitter pribadinya, @jokowi, agar dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat Indonesia.

Sebelumnya, Presiden Jokowi memiliki lebih dari 2.3 juta followers. Per hari ini, angka tersebut meningkat lebih dari 50%, menjadikan jumlah followers beliau mencapai hampir 3.7 juta orang.

@jokowi juga menjadi Presiden pertama di kawasan Asia Pasifik yang memiliki dan menggunakan Periscope untuk berkomunikasi langsung dengan rakyat-nya.

Dalam rilisnya, Twitter menyatakan platform miliknya menjadi tempat bagi Presiden Jokowi untuk terus terhubung dengan masyarakat dan mengkomunikasikan kegiatannya selama ini, baik itu menanggapi berbagai isu yang sedang terjadi maupun mengambil tindakan untuk menanggapi penyampaian masyarakat.

Sebagai platform komunikasi publik, Twitter juga telah memungkinkan @jokowi menjadi lebih transparan terkait kinerja pemerintah dalam hal  pembangunan, keamanan, hukum, sosial, politik, hingga budaya; serta menjadikannya sebagai media untuk melakukan diplomasi dengan pemimpin dari berbagai negara.(pg)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year