JAKARTA (IndoTelko) Esports World Cup Foundation (EWCF) resmi mengungkap format kompetisi serta mekanisme kualifikasi untuk Esports Nations Cup 2026 (ENC), turnamen esports antarnegara yang akan digelar perdana di Riyadh, Arab Saudi, pada November 2026. Ajang ini menjadi kompetisi global pertama yang secara khusus mengusung format tim nasional dengan skala besar di industri esports.
ENC 2026 akan mempertandingkan 16 judul game selama empat pekan kompetisi, mencakup kategori pertandingan beregu maupun individu. Pada fase final, kompetisi berbasis tim akan diikuti oleh sekitar 24 hingga 48 tim nasional untuk setiap game, sementara kategori solo-player akan melibatkan 32 hingga 128 pemain. Skema tersebut dirancang untuk membuka partisipasi luas dari berbagai ekosistem esports nasional di seluruh dunia.
Setiap negara akan diwakili oleh satu tim nasional resmi di setiap game, serta maksimal dua pemain untuk kategori individu. Namun, pada judul tertentu, EWCF membuka kemungkinan adanya lebih dari satu tim atau pemain dari negara yang sama di tahap awal kualifikasi, sebelum ditentukan satu perwakilan nasional resmi ke fase berikutnya.
Sebanyak 50% dari total peserta akan memperoleh undangan langsung berdasarkan performa kompetitif pemain dari masing-masing negara sepanjang musim kompetisi di tiap judul game. Sementara itu, peserta lainnya akan ditentukan melalui kualifikasi regional terbuka yang digelar secara online. EWCF menyatakan bahwa informasi lanjutan terkait persyaratan partisipasi, tata kelola nasional, serta mekanisme representasi negara akan diumumkan dalam waktu dekat bersamaan dengan pembukaan pendaftaran Country Partner.
Berbeda dengan kompetisi berbasis klub, tim nasional ENC akan dibentuk dari kombinasi pemain terbaik yang memenuhi syarat dari setiap negara. Tim yang seluruh anggotanya berasal dari satu klub tidak diperkenankan mewakili tim nasional. Pendekatan ini bertujuan menonjolkan prestasi individu, keberagaman, serta identitas nasional dalam setiap susunan tim.
Seluruh tim dan pemain yang lolos ke babak final dipastikan akan menjalani sedikitnya tiga pertandingan. Langkah ini diharapkan dapat membangun narasi kebangsaan yang lebih kuat sekaligus memperluas basis penggemar esports di tingkat nasional.
ENC dijadwalkan berlangsung di Riyadh pada November 2026, sebelum nantinya digelar secara bergilir di berbagai kota dunia dan diselenggarakan dua tahun sekali. Format ini dirancang untuk memberikan kepastian kompetitif bagi pemain dan organisasi, sekaligus mendorong investasi jangka panjang dalam pengembangan tim nasional esports. (mas)