telkomsel halo

Indosat Geber Mobile Banking

24:33:30 | 15 Okt 2012
Indosat Geber Mobile Banking
Ilustrasi (Dok Indosat)
JAKARTA (indotelko) – PT Indosat Tbk (Indosat) menggeber pertumbuhan pengguna fitur mobile banking guna meningkatkan akuisisi dan retensi pelanggan.

"Pengguna mobile banking itu terbagi atas SMS banking, internet banking, dan yang tertanam di ponsel alias Simm Tool Kit (STK)," ungkap Group Head Product Development and Management Indosat Sumantri J  Yuwono.

Dijelaskannya, perseroan terus menggenjot pelanggan mobile banking karena efektif untuk akuisisi dan retensi pelanggan.

"Pengguna mobile banking itu biasanya empat kali lebih loyal dari pengguna biasa karena nomornya sudah ter-attach dengan fasilitas mobile banking," katanya.

Diungkapkannya, saat ini tingkat pindah layanan dari perseroan masih di kisaran 15 persen alias sama dengan rata-rata industri. Sedangkan  pengguna mobile banking perseroan   mencapai 4 juta nomor atau tumbuh 60%  dibandingkan posisi akhir 2011 sebesar 2,5 juta pelanggan.

"Kami akan terus kembangkan mobile banking dengan dunia perbankan. Saat ini sudah bekerjasama dengan BRI, BCA, dan Mandiri. Kita sekarang tengah bidik sekitar 7.5 juta nasabah BRI untuk menjadi pengguna mobile banking," jelasnya.

Kerjasama yang dilakukan Indosat dnegan BRI adalah memungkinkan  nasabah bank tersebut  menikmati fasilitas internet akses cepat dengan Indosat Internet dan dongle/modem 3.5G pertama di Indonesia yang didesain khusus untuk mempermudah mengakses layanan internet banking BRI.

Nasabah BRI dan pelanggan Indosat juga dipermudah untuk men-download aplikasi Mobile Banking melalui WAP Portal Indosat: https://m.indosat.com/bri.

General Manager Funding and Services Division BRI Widodo Januarso mengharapkan, dari kerjasama dengan Indosat dapat meningkatkan pengguna   internet banking  menjadi 500 ribu nasabah dan   tiga juta nasabah masing-masingnya.
 
Diungkapkan Widodo,  saat ini tercatat jumlah pengguna internet Banking di BRI sebanyak 300 ribu nasabah. Dan 2.5 juta untuk mobile banking. BRI memiliki sektar 15 juta nasabah.
 
Dikatakan Widodo,  untuk layanan mobile banking, dari sekitar 2,5 juta nasabah,  hampir 30% merupakan adalah pengguna Indosat. Angka ini diharapkan naik menjadi  40-50%.(ak)
 

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year