telkomsel halo

ICONNET hadir di Pulau Lepar

07:19:58 | 11 Sep 2023
ICONNET hadir di Pulau Lepar
JAKARTA (IndoTelko) - Masyarakat di Pulau Lepar, sebuah pulau yang terletak di lepas pantai tenggara Pulau Bangka, tepatnya Kabupaten Bangka Selatan, kini telah dapat merasakan layanan ICONNET, produk internet fix broadband dari PLN ICON Plus. Momentum Hari Pelanggan Nasional 2023, PLN ICON Plus menjadikan Pulau Lepar, Pulau 100% ICONNET.

Sebelumnya, Pulau Lepar merupakan salah satu pulau di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang belum sepenuhnya terhubung oleh jaringan internet fix broadband. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi masyarakat di Pulau Lepar dalam mengakses informasi dan ilmu pengetahuan melalui teknologi digital.

Direktur Utama PLN ICON Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi menyampaikan hadirnya layanan internet ICONNET hingga ke Pulau Lepar, Bangka Selatan, adalah untuk mendukung program pemerintah memberikan kesempatan akses internet fix broadband secara merata diseluruh Indonesia.

"ICONNET hadir di Pulau Lepar untuk memberikan akses internet kepada masyarakat berkat dukungan infrastruktur kabel fiber optic yang ada pada jaringan kabel bawah laut milik PLN sepanjang kurang lebih 20 kilometer. Kabel laut yang menghubungkan Pulau Bangka, tepatnya dari Kabupaten Bangka Selatan ke Pulau Lepar ini tidak saja menghadirkan layanan kelistrikan tapi sekaligus juga jaringan internet ke Pulau Lepar" ujar Ari.

Hadir pada kesempatan peresmian Pulau Lepar Pulau 100% ICONNET diantaranya Direktur Bisnis Konektivitas PLN ICON Plus, Sigit Witjaksono, Bupati Bangka Selatan, H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP, Ketua DPRD Bangka Selatan, Erwin Asmadi, Kepala Dinas ESDM Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Amir Syahbana yang hadir mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, serta GM PLN UIW Bangka Belitung, Mohammad Munief Budiman, perwakilan Muspida serta warga masyarakat Pulau Lepar.

Pada kesempatan yang sama, sebagai bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, melalui program PLN Peduli Pendidikan, PLN ICON Plus menyerahkan sejumlah bantuan kepada sekolah yang ada di Pulau Lepar.

PLN Icon Plus memberikan bantuan fasilitas internet gratis selama 1 tahun kepada 10 sekolah, mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA yang ada di Pulau Lepar serta masing-masing sekolah mendapatkan bantuan 2 (dua) unit Laptop untuk mendukung kegiatan pembelajaran digital.

"Selain bantuan internet gratis selama 1 tahun dan masing-masing 2 unit Laptop kepada 10 sekolah yang ada di Pulau Lepar, PLN ICON Plus Peduli juga memberikan bantuan berupa fasilitas Free Internet Desa di ruang publik yang dapat dimanfaatkan bersama-sama. Kami juga membangun Gapura ICONNET untuk menyambut masyarakat yang baru tiba di Pulau Lepar serta bantuan prasarana untuk kebersihan" tambah Ari.

Masyarakat di Pulau Lepar, terutama UMKM dan masyarakat lainnya juga bisa memanfaatkan fitur Market Place yang ada di Aplikasi PLN Mobile untuk melakukan transaksi jual beli secara digital

Sementara itu, Bupati Bangka Selatan, H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP, menyampaikan apresiasinya kepada PLN ICON Plus atas kehadiran ICONNET yang sudah menjangkau masyarakatnya di Pulau Lepar.

"Alhamdulillah, dengan kehadiran ICONNET yang disediakan PLN ICON Plus, warga kami di Pulau Lepar bisa berkesempatan mendapatkan akses internet yang sama dengan daerah lain. Masyarakat harus bisa memanfaatkannya untuk hal yang positif dan produktif. Harapan kami, semoga program ini tidak hanya berhenti di Pulau Lepar saja, masih ada beberapa pulau lagi di daerah kami yang masih blank spot dan butuh kehadiran PLN ICON Plus" ujar Riza.

Kepala SMA Negeri 1 Lepar Pongok, Jasman, S.Pd., menyampaikan terima kasihnya dengan kehadiran ICONNET di sekolahnya. "Terima kasih PLN ICON Plus atas hadirnya ICONNET di pulau kami. Semoga ICONNET bisa mendukung kegiatan belajar mengajar yang membutuhkan jaringan yang stabil" pungkas Jasman.

Masyarakat pengguna layanan ICONNET di Pulau Lepar sejak dibuka layanannya pada Agustus 2023 hingga saat ini tercatat mencapai 200 pelanggan. Antusiasme masyarakat Pulau Lepar cukup tinggi dengan adanya jaringan ICONNET.(wn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year