telkomsel halo

LiDAR dukung kecanggihan Phone 12 Pro

12:38:18 | 16 Okt 2020
LiDAR dukung kecanggihan Phone 12 Pro
JAKARTA (IndoTelko) - Snap meluncurkan Lens Studio 3.2, yang memungkinkan creators dan developers augmented reality (AR) membuat Lens yang didukung oleh LiDAR pada iPhone 12 Pro terbaru.

LiDAR Scanner yang canggih di iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max memungkinkan pengalaman AR yang imersif terhampar sempurna ke dunia nyata.

Ini memungkinkan kamera Snapchat melihat jaring skala metrik dari pemandangan, memahami geometri dan permukaan sebuah objek.
 
Tingkat pemahaman mengenai pemandangan baru ini memungkinkan Lens berinteraksi secara realistis dengan dunia sekitar. Berkat kekuatan A14 Bionic dan ARKit, kamu dapat membuat ribuan objek AR secara real time, memungkinkan kamu membuat lingkungan yang nyata dan menarik untuk dijelajahi oleh seluruh komunitas Snapchat.

"Penambahan LiDAR Scanner ke model iPhone 12 Pro memungkinkan tingkat kreativitas baru untuk AR. Kami senang dapat bekerja sama dengan Apple untuk menghadirkan teknologi canggih ini ke komunitas Lens Creator kami," kata  Snap's SVP of Camera Platform Eitan Pilipski.

Melalui mode pratinjau interaktif baru di Lens Studio 3.2, kamu dapat membuat Lens dan mempratinjaunya di dunia, bahkan sebelum Anda memiliki iPhone 12 Pro terbaru. Kamu juga dapat membuka Snapchat di iPad Pro terbaru Apple untuk menggunakan Lens yang didukung LiDAR.(wn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year