telkomsel halo

Mastercard Dukung Apple Pay

10:16:24 | 11 Sep 2014
Mastercard Dukung Apple Pay
Ilustrasi (Dok)
JAKARTA (IndoTelko) – Mastercard mendukung sistem pembayaran dengan perangkat mobile yang diluncurkan Apple dengan merek  Apple Pay.

Fitur ini  memberikan fasilitas kepada pemegang kartu MasterCard untuk menggunakan iPhone 6, iPhone 6 Plus dan Apple Watch  melakukan transaksi pembayaran sehari-hari.

Artinya setiap pembelian yang dilakukan dengan MasterCard menggunakan iPhone 6, iPhone 6 Plus dan Apple Watch akan menawarkan keamanan, benefit serta jaminan untuk konsumen dan juga penjual.

Pemilik iPhone 6, iPhone 6 Plus dan Apple Watch terbaru dapat menggunakan kartu kredit atau kartu debit MasterCard yang terbit dari mitra bank yang berpartisipasi secara langsung melalui Apple Pay.

Saat membayar di kasir setiap merchant, konsumen dapat dengan mudah melakukan pembayaran, dengan hanya memegang iPhone mereka didekat pemindai dan meletakkan jari mereka pada Touch ID dan transaksi mereka akan diverifikasi.

Untuk pembelian online menggunakan perangkat  iPhone 6, iPhone 6 Plus dan Apple Watch, konsumen cukup melakukan check-out pembayaran di halaman web terkait dan melakukan verifikasi dengan sidik jari di tombol home atau kode sandi untuk menikmati pengalaman yang serba mudah, tanpa  harus memasukkan nomor kartu mereka atau meninggalkan halaman web terkait.

“Apple Pay dikombinasikan dengan teknologi pembayaran dari MasterCard, memberikan konsumen kemudahan, keamanan dan cara yang lebih personal dalam berbelanja," jelas chief emerging payments officer, MasterCard Ed McLaughlin dalam rilisnya.

Apple Pay akan tersedia untuk konsumen di Amerika Serikat melalui update iOS 8 Oktober ini. Pemegang kartu MasterCard dapat melakukan pembayaran yang aman dan sederhana dalam halaman web merchant, serta pembayaran contactless di beberapa lokasi yang memiliki pengunjung yang cukup ramai di Amerika Serikat termasuk toko-toko besar, restoran, SPBU dan beberapa toko-toko serta di semua Apple Store.

Salah satu yang pertama untuk menerima pembayaran menggunakan Apple Pay melalui iPhone 6, iPhone 6 Plus dan Apple Watch ialah mitra lama MasterCard, pembelian tiket Major League Baseball.

Sebelumnya, tiga penerbit kartu kredit dikabarkan mendukung platform pembayaran untuk Apple.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year