telkomsel halo

40% dari keuntungan Astra Graphia dibagi ke pemegang saham

06:05:00 | 04 Apr 2023
40% dari keuntungan Astra Graphia dibagi ke pemegang saham
JAKARTA (IndoTelko) - PT Astra Graphia Tbk (ASGR) akan membagikan 40% dari total laba bersih 2022 sebesar Rp 97,07 miliar sebagai dividen bagi pemegang saham.

Masing-masing pemegang saham akan mendapatkan total dividen Rp 29 per lembar, berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Dividen interim Rp 8 per lembar yang sudah dibayarkan pada 24 Oktober 2022. "Sisanya Rp 21 per saham akan dibayarkan selambat-lambatnya 5 Mei.

Sementara dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin (3/4), Astra Graphia merombak jajaran komisaris dan direksi. Hasil RUPST mengangkat Trivena Nalsalita sebagai Direktur Perseroan dan Sidharta Gautama menjadi Komisaris Independen sekaligus menerima pengunduran diri Halim Wahjana dari jabatannya selaku Direktur ASGR.

Berdasarkan hasil tersebut, maka susunan jajaran komisaris dan direksi yaitu:
Presiden Komisaris : Santosa
Komisaris : Gunawan Geniusahardja
Komisaris Independen : Arya N. Soemali
Komisaris Independen : Sidharta Utama

Presiden Direktur : Hendrix Pramana
Direktur : Halim Wahjana
Direktur : King Iriawan Sutanto
Direktur : Widi Triwibowo
Direktur : Trivena Nalsalita

Astra Graphia menyiapkan belanja modal senilai Rp220 miliar tahun ini. Alokasi pendanaan ini akan digunakan untuk keperluan bisnis inti dan keperluan internal.(wn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year