telkomsel halo

Chipset Intel Siap Dukung 30 Produk Tablet

10:36:50 | 05 Jun 2013
Chipset Intel Siap Dukung 30 Produk Tablet
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Chipset milik Intel akan ada di 30 design komputer tablet pada tahun ini seiring langkah perseroan yang kian agresif di pasar perangkat bergerak.

Dikutip dari NDTV GADGETS (5/6), Samsung Electronics dan Asustek Computer  telah mengumumkan  akan menggunakan chispet besutan Intel pada komputer tablet berbasis Android yang diproduksinya.

"Kami telah mendapatkan 30 design komputer tablet yang akan dipersenjatai chipset Intel berbasis Android dan  Windows,” ungkap  VP Asia Pacific Intel Gregory Bryant

Sekadar diketahui, Intel selama ini terkenal kuat di pasar chipset untuk Personal Computer (PC), sayangnya di era perangkat bergerak, perusahaan berbasis di  Santa Clara, California, ini terlindas oleh  Qualcomm dan Samsung Electronics.

Pada awal Juni ini, Intel memperbaharui prosesor  mobile Atom-nya dan menggelontorkan  dana sekitar US$ 100 juta untuk riset di perangkat bergerak.Intel juga baru meluncurkan processor 2 in 1 dimana bisa berjalan di PC dan perangkat bergerak.  Chipset ini bisa menghemat baterai hingga 50% dan mendukung grafis yang berwarna.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year