telkomsel halo

Cara KakaoTalk Bermain di Pasar Mobile Messaging

10:53:18 | 22 Apr 2013
Cara KakaoTalk Bermain di Pasar Mobile Messaging
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – KakaoTalk pada tahun lalu berhasil mendapatkan keuntungan sekitar US$ 7 juta atau Rp 67,9 miliar berkat pendapatan sebesar  US$ 45 juta atau Rp 436,8 miliar di 2012.
 
Pencapaian yang luar biasa dari aplikasi berbasis Mobile Messaging  asal Korea Selatan ini berkat strateginya yang jitu dalam menerobos pasar luar negeri untuk pengembangan pasar.

Hingga awal bulan ini, secara global pengguna KakaoTalk mencapai 86 juta dibandingkan dengan akhir tahun lalu sebanyak 70 juta.

Di Indonesia sendiri Kakao Talk aktif mengajak operator telekomunikasi untuk bekerjasama terutama dalam carrier billing. Konsep ini diusung untuk mengatasi masih rendahnya penggunaan kartu kredit untuk belanja online.Diperkirakan  bulan lalu di Indonesia ada sekitar 1 juta pengguna layanan ini.

Pertumbuhan penggunanya dari Januari hingga Februari 2013 diklaim mencapai 288%. Sejak pertama kali resmi diluncurkan di Indonesia, aplikasi pengguna aplikasi ini tumbuh 3.000% dengan rata-rata pengguna terdaftar harian sebanyak 120.000.

Aplikasi ini juga diklaim berada di urutan teratas Google Play Indonesia untuk kategori aplikasi gratis. Ini melonjak drastis dari sebelumnya di posisi 60-an dalam kurun waktu 3 bulan.

Bangun Basis
Co-CEO Kakao Corp Sirgo Lee mengungkapkan, agar kepak sayapnya mengembangkan bisnis bisa diterima di pasar luar negeri, aksi pertama yang dilakukan adalah membangun basis pengguna di pasar yang disasar.

“Kita gandeng mitra lokal yang telah matang agar  peluncuran berbagai layanan baru dapat mudah diserap di Indonesia,” katanya.

Diungkapkannya, perseroan telah  bekerja sama dengan 20 hingga 30 mitra di Indonesia, termasuk pengembang, operator telekomunikasi, produk, musisi, dan sebagainya.

“Ekosistem penting untuk membuat variasi konten digital. Kami akan terus mengembangkan ekosistem lokal untuk meningkatkan pengguna," ujarnya.

Cara lain membangun basis pengguna adalah dengan menggunakan endorser yang akrab dengan pasar lokal. Dalam hal ini perseroan mempercayakan kepada  penyanyi Sherina Munaf dan boyband Negeri Ginseng, Big Bang.

“Keduanya kami gunakan agar pasar melirik kepada produk KakaoTalk,” katanya.

Menurutnya, image Sherina dan Big Bang merefleksikan apa yang ingin Kakao Talk lakukan di Indonesia, yakni memadukan konten dan selebritis lokal dengan luar. Big Bang adalah artis ternama asal Korea demikian juga Sherina di Indonesia. Keduanya juga menjadi simbol generasi baru yang sedang hit di Indonesia.

"Ini mengenai bagaimana mengkolaborasikan suatu inovasi teknologi yang terbaik," ujar Sirgoo.

Terakhir dalam mendekati pasar Indonesia adalah dengan  menciptakan emoticon khusus mulai dari stiker selebriti hingga karakter atau jargon terkenal.

Ada lebih dari 18 set emoticon beraroma  Indonesia tersedia di item store, termasuk emoticon artis Indonesia seperti Afgan, Aming, Saykoji dan Fitri Tropica.

Perusahaan juga  menggenjot pemasaran fitur Plus Friend. Plus Friend merupakan fitur berbasis konten yang memungkinkan pengguna mendapatkan kabar baru dari musisi, produk, artis yang telah bermitra dengan KakaoTalk.

Monetisasi
Sedangkan untuk monetisasi layanan, diungkapkannya, hal yang akan dilakukan adalah mengandalkan game selain penjualan stiker.  
"Game itu efektif  menjadi sumber pendapatan setelah pelanggan setia di dapat.  kami akan bekerjasama dengan pembuat konten lokal menghadirkan game lokal," jelasnya.

Konsep yang diusung nanti adalah freemium dimana  pengguna bisa mengunduh  dan memainkan game secara gratis. Sedangkan pendapatan dari penjualan  benda virtual yang bisa dibeli si pengguna.

Selain game, di negeri asalnya sendiri, Kakao Talk juga membenamkan e-commerce. Pengguna tak hanya bisa mengirimkan pesan ke teman atau bermain game bersama, tetapi juga mengirimkan kupon belanja.

"Jika basis pelanggan sudah banyak, baru  monetisasi. Di tahap ini kita bisa tawarkan  game, e-commerce, atau advertising model. Ini yang kami lakukan untuk menjadikan KakaoTalk kompetitif," ujarnya.(id)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year