telkomsel halo

Indosat Kembali Gelar Hackathon IWIC Ke-9

12:40:33 | 11 Okt 2015
Indosat Kembali Gelar Hackathon IWIC Ke-9
Alexander Rusli (tengah) bersama pengembang aplikasi. (dok)
JAKARTA (IndoTelko)  – PT Indosat Tbk (ISAT) kembali menyelenggarakan kompetisi pembuatan aplikasi dalam 24 jam, Hackathon, bagi para developer sebagai rangkaian Indosat Wireless Innovation Contest ke-9.

Hackathon tahun ini menghadirkan kategori baru yaitu aplikasi untuk Perempuan dan aplikasi Inbound Tourism.

“Kami sangat bangga melihat semangat para peserta Hackathon yang mengikuti tantangan membuat aplikasi mobile dalam 24 jam non-stop. Kami berharap para innovator muda handal ini dapat terus berinovasi, menghasilkan karya-karya aplikasi yang spektakuler serta bernilai manfaat bagi masyarakat,” ujar President Director & CEO Indosat Alexander Rusli, kemarin.

Kompetisi Hackathon tahun ini diikuti oleh 120 peserta yang terbagi ke dalam 50 tim. Para peserta tersebut adalah para developer muda, start-up lokal dan anak muda dari Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Jogya, Madura hingga Pontianak.

Peserta diharuskan untuk memilih salah satu dari 3 kategori aplikasi yaitu (1) kategori Communication, Lifestyle, Education; (2) kategori Multimedia & Games ; (3) kategori Utilities (tools, security, apps for disable) ; (4) Kategori spesial untuk Perempuan ; dan (5) kategori spesial Inbound Tourism.

Para pemenang Hackathon IWIC ke-9: Terbaik I – Temu Jasa karya Rheza Adipratama dan Hardian Prakasa, UGM Yogyakarta. Terbaik II – Smart Tour karya Puja Pramudya, Bandung. Terbaik III – iWhatchYou karya Arrival Dwi Sentosa, Andri Budi Santoso, dan Julyan Widianto, Bandung.

Ajang Hackathon dimulai pada Jumat 9 Oktober 2015 pada pukul 09.00 WIB dan berakhir pada Sabtu 10 Oktober 2014 pukul 11.00 WIB.

Selama lebih dari 24 jam, seluruh peserta secara berkelompok bekerja sama membuat aplikasi kemudian mempresentasikan dan mendemokannya di hadapan para juri.

Dewan Juri yang menilai terdiri Tim Indosat, Founder Institute, Harukaedu dan Kompas Gramedia. Para peserta yang berhasil menjadi karya Terbaik dalam ajang Hackathon membawa pulang total hadiah puluhan juta rupiah, saldo Dompetku dan piagam penghargaan.

Karya aplikasi yang telah mereka ciptakan pada ajang Hackathon ini secara otomatis juga akan dikompetisikan di ajang IWIC 9 yang akan berakhir di akhir bulan ini.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year