telkomsel halo

ZTE dan Telkom Kembangkan Inovasi IP-Based Video

14:59:42 | 12 Mar 2015
ZTE dan Telkom Kembangkan Inovasi IP-Based Video
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) –  ZTE Corporation (ZTE) dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan membangun Pusat Inovasi Bersama yang  berfokus pada pengembangan teknologi Internet Protocol-based (IP-based) video.

Dalam rilis yang diterima Kamis  (12/3), dinyatakan kesepakatan kedua belah pihak ditandatangani pada tanggal 2 Maret 2015, pada saat acara Mobile World Congress di Barcelona berlangsung.

Pusat Inovasi Bersama tersebut akan menggabungkan kemampuan ZTE dalam solusi Internet Protocol TV (IPTV) dan Over The Top (OTT) yang bertaraf internasional dengan komitmen Telkom Indonesia, perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia, dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Indonesia.

Pusat penelitian ini akan fokus pada penelitian teknologi IPTV dan OTT, membangun kerjasama dengan penyedia teknologi lainnya, dan mengembangan pelayanan baru. Proyek ini memperkuat kerjasama strategis antara ZTE dengan Telkom.

Sebelumnya, ZTE juga telah mendapatkan kontrak terbesar untuk jaringan IPTV Telkom Indonesia, di bawah merk UseeTV Cable.

Dalam kerjasama ini, ZTE mendukung Telkom Indonesia dalam hal pembangunan, pengoperasian, dan perawatan jaringan IPTV tingkat bit rendah (low-bit-rate) sejak tahun 2013 sampai 2016 nanti.

ZTE menyediakan perlengkapan sistem IPTV, termasuk high definition (HD), standard definition (SD); dan perangkat tingkat bit rendah (low bit rate) serta perangkat Set Top Box (STB). ZTE juga memberikan layanan-layanan mereka, seperti pengoperasian, perawatan, dan hosting peralatan serta menyediakan layanan end-to-end untuk optimalisasi jaringan.

Sebagai perusahaan penyedia sekaligus vendor perlengkapan IPTV/OTT dari solusi end-to-end IPTV dan OTT yang terkemuka di dunia, sistem IP-based video milik ZTE telah melayani 26 juta lebih pengguna aktif di lebih dari 60 titik penyebaran di seluruh dunia.

Dalam laporan penelitian pihak ketiga IDC dan Ovum, produk IPTV/OTT milik ZTE ini berada pada peringkat pertama di pasar Tiongkok.

Selain itu, STB, middleware, dan VOD milik ZTE menduduki peringkat pertama di seluruh dunia berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Multimedia Research Group (MRG).

Di Indonesia, menurut survei Markplus penggunaan internet untuk download/upload video sudah lebih dari 50% dan  rata-rata pertumbuhan per tahun pelanggan TV berbayar di Indonesia sudah lebih dari 25%. Hal ini menunjukkan ketertarikan masyarakat yang tinggi terhadap IPTV.(ak)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year