telkomsel halo

Axis Jamin Paket BB10 akan Terjangkau

21:59:24 | 05 Feb 2013
Axis Jamin Paket BB10 akan Terjangkau
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (indotelko) – PT Axis Telkom Indonesia (Axis) menjamin paket berlangganan untuk layanan BlackBerry 10 (BB10) akan terjangkau bagi pelangganya walau konten yang ditawarkan oleh platform terbaru itu sudah menyamai sistem operasi iOS dan Android.

“BB 10 memang berbeda dengan sistem operasi sebelumnya. Konten yang dimasukkan BlackBerry ke platform ini lebih kaya. Sudah seperti iOS dengan iPhone atau Android. Tetapi kami optimistis akan bisa membuat paket berlangganan yang terjangkau bagi pelanggan,” ungkap Chief Marketing Officer Axis  Daniel Horan di Jakarta, Selasa (5/2).

Diungkapkannya, perseroan sudah berbicara dengan BlackBerry sebagai prinsipal agar bisa memberikan paket terjangkau ke pelanggan.

“Kami memiliki sekitar 400 ribu pengguna BlackBerry. Sekarang berkat hasil negosiasi kita tidak perlu lagi membayar US$ 6 per pelanggan. Kami perkirakan harga berlangganan BB 10 tak akan beda jauh dengan paket data smartphone biasa yakni di kisaran 69 ribu rupiah,” jelasnya.

Axis sendiri baru saja memperpanjang promo paket layanan Axis BlackBerry Fun hingga 30 April 2013. Pelanggan yang mendaftarkan paket Axi BlackBerry Fun sebelum 30 April 2013 akan menghemat Rp14.900 dari harga normal, Rp 44.900, plus bonus tambahan seperti gratis 200 telepon, gratis 200 SMS dan gratis 40 MB setiap bulan selama periode promosi diperpanjang.
 
Praktisi telematika Faizal Adiputra mengatakan jika bicara pasar Indonesia salah satu kunci keberhasilan adalah menetapkan harga.

“Sebaiknya BlackBerry memikirkan mengeluarkan produk dengan harga di bawah yang ada sekarang. Harga sekarang setara dengan iPhone, Galaxy Note II atau III. Harga segitu, orang milih Samsung atau iPhone,” jelasnya.

Seperti diketahui, jelang tutup Januari 2013 BlackBerry melepas seri  BlackBerry Z10 dan Q10. Kabarnya, untuk pasar Indonesia, yang muncul pertama adalah  BlackBerry Z10 yang berbasis layar sentuh. Setelah itu menyusul seri Q10 yang mengusung keyboard qwerty dan layar sentuh. Harga dari produk baru ini dikisaran Rp 7 jutaan.

Analisis dari biro riset IDC Asia juga menyarankan BlackBerry segera menjual  perangkat BB 10 yang lebih murah untuk memenangkan persaingan di Indonesia dan India.  
Pasalnya, jika mengandalkan dua produk terbaru dengan harga premium akan sulit untuk merengkuh ceruk pasar yang lebih besar.

“Sudah jelas bahwa India dan Indonesia tidak hanya salah satu pasar terbesar tetapi dalam hal pertumbuhan smartphone di masa depan, kedua negara itu adalah pasar paling potensial.Tapi dua perangkat yang telah diluncurkan tidak selaras dengan kebutuhan dari kedua pasar tersebut," jelas Senior Research Manager at Technology Research Group IDC Melissa Chau.
 
Data dari IDC menunjukkan bahwa Indonesia adalah pasar BlackBerry terbesar di luar Amerika Serikat dan Inggris tahun 2012 lalu. Sementara India menempati posisi kesembilan.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year