telkomsel halo

Mapan dapat pendanaan Seri-A untuk tingkatkan akses finansial di RI

06:51:00 | 30 Jun 2022
Mapan dapat pendanaan Seri-A untuk tingkatkan akses finansial di RI
JAKARTA (IndoTelko) - Mapan, startup terkemuka di Indonesia yang memiliki fokus untuk menyediakan akses layanan keuangan untuk komunitas masyarakat menengah-kebawah, hari ini mengumumkan penutupan pendanaan seri-A sebesar US$15 juta (Rp. 222,8 milyar). Putaran pendanaan kali ini dipimpin oleh Patamar Capital dan PT Astra Digital Internasional yang merupakan anak perusahaan dari PT Astra International Tbk (Astra) dengan partisipasi dari perusahaan kenamaan di Indonesia seperti BRI Ventures, SMDV, Blibli, Prasetia Dwidharma, dan perusahaan ventura global, Flourish Ventures dan 500 Global.

Mapan akan menggunakan investasi ini untuk mengembangkan layanan arisan digital mereka melalui perluasan jangkauan produk dan bermitra dengan supplier terbaik. Arisan, yakni aktivitas berkumpul dan bersama-sama membeli barang secara bergiliran, sudah menjadi bagian dari budaya Indonesia sejak lama. Mapan melakukan digitalisasi arisan dan menghubungkannya dengan penyedia produk dan jasa, sehingga menjadi lebih terjangkau untuk masyarakat. 

Mapan akan memperkenalkan berbagai macam skema arisan dan layanan lain serta memperluas jangkauan pasar dengan target membuat layanan Mapan dapat diakses oleh 10 juta keluarga Indonesia di tahun 2026 melalui bantuan Mitra Usaha Mapan. Target pengguna tersebut sejalan dengan tujuan inklusi finansial di Indonesia, di mana 51 persen masyarakat Indonesia masih kekurangan akses ke produk perbankan dan produk layanan finansial formal lainnya. Mapan juga berencana memperkenalkan berbagai produk penunjang akses finansial lainnya serta meningkatkan akses masyarakat kepada sumber pembiayaan.  

Sejak tahun 2015 aplikasi Mapan telah mendigitalisasi kegiatan arisan yang biasanya dilakukan secara tradisional, yakni perkumpulan perempuan untuk menabung bersama-sama. Hingga saat ini aplikasi Mapan telah membantu memberdayakan dan menyediakan pembiayaan pembelian barang kepada 3 juta keluarga di Indonesia. Mapan juga berfokus merekrut perempuan dan influencer untuk menjadi Mitra Usaha Mapan. Mereka berkesempatan mendapatkan pelatihan dan juga keuntungan tambahan seperti komisi dari penjualan barang, insentif dari rekrutmen dan sosialisasi agen baru, serta dari pencapaian lainnya, sehingga Mapan membantu menyetarakan akses keuangan bagi perempuan dari keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia.

“Di Indonesia, perempuan berperan penting dalam mengelola keuangan keluarga termasuk mengelola arisan sebagai salah satu bentuk tabungan dan pengelolaan keuangan yang sudah dikenal lama di budaya masyarakat Indonesia. Kami bangga bahwa produk Arisan Mapan dapat memberdayakan para perempuan untuk dapat membantu meningkatkan daya beli dan meningkatkan kualitas hidup di komunitas mereka. Kami berkomitmen untuk bekerja sama dengan mereka agar kami dapat terus mengembangkan solusi-solusi keuangan secara luas.” kata Ardelia Apti, CEO Mapan yang baru saja terpilih.

Didirikan pada tahun 2009, Mapan memiliki misi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia dengan menghilangkan hambatan pada akses finansial bagi seluruh lapisan masyarakat. Kelompok ekonomi menengah kebawah dapat memanfaatkan produk Arisan Mapan untuk meningkatkan daya beli rumah tangga untuk barang-barang seperti peralatan dapur, elektronik dan furnitur. Mapan     kini juga menyediakan produk dan layanan lain seperti aplikasi pembayaran tagihan, Mapan Pulsa dan Mapan Mart, yakni platform resale barang-barang konsumen.

Gidion Hasan, Direktur dari Astra, mengatakan, “Sejalan dengan cita-cita Astra untuk sejahtera bersama bangsa, Astra berkeinginan untuk berkontribusi dalam memajukan kualitas kehidupan masyarakat Indonesia, salah satunya adalah dengan turut memajukan perekonomian digital Indonesia. Kolaborasi dengan Mapan adalah salah satu wujud untuk memberikan sarana kepada masyarakat dari berbagai lapisan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.”

“Kami tertarik dengan pendekatan yang Mapan gunakan untuk memperkuat pemberdayaan perempuan di komunitasnya. Konsep arisan sudah lama menjadi budaya Indonesia dan dengan digitalisasi, Mapan berhasil membawa skalabilitas terhadap praktik budaya yang sudah lama ini. Kami senang karena dapat ikut berperan dalam pertumbuhan Mapan ke depannya, yakni dalam rangka meningkatkan akses keuangan dan kualitas hidup masyarakat Indonesia,” ucap Dondi Hananto selaku Partner di Patamar Capital. 

Baru-baru ini Mapan juga mengumumkan penunjukan Ardelia Apti sebagai Chief Executive Officer (CEO). Ardelia dan timnya berkomitmen untuk mewujudkan janji Mapan untuk memperluas jangkauan pasar dan pengembangan produk sehingga Mapan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia melalui teknologi.

Ardelia Apti memiliki pengalaman panjang di bidang fintech dan deep tech. Selama 5 tahun, dia memegang berbagai posisi di Gojek, bagian dari GoTo Group. Di Gojek, Ardelia berperan dalam membangun program Swadaya, yakni program benefit untuk mitra pengemudi Gojek yang membantu mereka menghemat pengeluaran sehari-hari. Selain itu, Ardelia juga mengepalai bagian bisnis Offline Payment GoPay, mendorong penggunaan pembayaran melalui QR bagi konsumen, bisnis dan juga UKM. 

Sebelumnya, Ardelia bekerja sebagai Country Director di AI company Element, Inc., dan konsultan di McKinsey & Company.
Aldi Haryopratomo, Founder dan anggota Komisaris Mapan menambahkan, “Putaran pendanaan yang didukung oleh investor Indonesia dan global yang kuat membuat kami semakin bersemangat untuk memulai fase baru Mapan yang akan dimulai. Ini merupakan dukungan untuk visi Ardelia dalam membangun komunitas perempuan dan memastikan keluarga Indonesia menjadi mandiri secara finansial. Kami bersemangat untuk mendorong tujuan ini lebih jauh lagi.”

Mapan saat ini beroperasi di Jawa, Bali, Sumatera, Nusa Tenggara serta Sulawesi. Mapan juga memiliki rencana untuk berekspansi ke wilayah Indonesia lainnya. (sar)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year