Aplikasi ini bikin produktivitas perusahaan meningkat

08:08:35 | 24 Apr 2017
Aplikasi ini bikin produktivitas perusahaan meningkat
JAKARTA (IndoTelko) - Digitalisasi yang terus menyerang sebuah organisasi tak pelak menjadikan transparansi dan peningkatan produktivitas muncul sebagai kebutuhan.

Berbekal bootstrap funding, Pendiri Worksaurus Said M Fahmi menawarkan aplikasi desktop dan mobile berbasis Software as a Service (SaaS) yang dapat membantu perusahaan untuk dapat lebih mengorganisasi pekerjaan tim.

Aplikasi ini mirip dengan Trello, JIRA, dan Asana, perbedaannya Worksaurus memiliki keunggulan untuk dapat di kustomisasi sesuai dengan kebutuhan penggunanya.

"Latar belakang sebagai konsultan bisnis menjadikan saya bisa melihat banyak platform software yang saat ini banyak digunakan belum mampu memenuhi kebutuhan dan kebiasaan yang dilakukan dalam setiap perusahaan yang unik dan berbeda. Potensi pasar yang besar membuat Worksaurus ditawarkan ke pasar," katanya melalui keterangan resmi, kemarin.

Dijelaskannya, keunggulan dari aplikasi yang dibesutnya adalah Hemat waktu dan tenaga, mudah melihat progress pekerjaan, Real Time Report melalui perangkat mobile dimana reminder dan notifikasi perubahan pekerjaan juga dapat di kirim melalui email atau langsung di smartphone.

Berikutnya, meningkatkan profit dengan tim yang lebih produktif, memudahkan komunikasi, mudah menghitung Key Performance Index (KPI), dan terakhir bisa di kustomisasi sesui dengan kebutuhan penggunanya. Kustomisasi ini dilakukan dengan menambanhkan module tambahan pada “backend engine” dan secara otomatis diinstall pada aplikasi Worksaurus.

"Kami memiliki visi, aplikasi ini dapat membantu banyak project besar dan dengan beragam kebutuhan. Sehingga pemanfaatan Worksaurus ke depannya diharapkan menjadi lebih luas," katanya.

Saat ini pemanfaatan seluruh fitur pada Worksaurus telah digunakan oleh berbagai perusahaan dengan skala tim mulai dari kecil hingga besar. Worksaurus juga memberikan free license untuk UKM yang bersifat sosial dan untuk lembaga pendidikan. XL Axiata dan Kreasindo Cipta Teknologi adalah diantara pelanggan startup ini.(wn)

Artikel Terkait