telkomsel halo

IMC akan Genjot Produksi in-house di ANTV

09:36:17 | 11 Apr 2014
 IMC akan Genjot Produksi in-house di ANTV
Ilustrasi (Dok)
JAKARTA (IndoTelko) – PT Intermedia Capital Tbk (IMC) akan menggenjot program-program bru yang diproduksi secara in-house di stasiun televisi ANTV guna meningkatkan pangsa pasar dan pendapatan. 

“Pada akhir 2013 jumlah produksi in-house ANTV sudah mencapai 68%. Tahun ini produksi in-house ANTV kami targetkan dapat meningkat hingga 75%, sehingga biaya produksi akan semakin efisien,” ungkap Presiden Direktur Intermidea Capital  Erick Thohir, dalam rilisnya, kemarin.

Diungkapkannya, pemilik kode saham MDIA ini berhasil menjalankan kegiatan operasional tetap efisien, sehingga marjin EBITDA terus meningkat dari tahun ke tahun. “Kinerja ANTV sepanjang 2013 terus tumbuh. Ini akan kami teruskan,” katanya.

Selama tahun 2013 IMC membukukan pertumbuhan pendapatan sebesar 36,8% menjadi Rp 835,5 miliar dibandingkan pendapatan 2012 sebesar Rp 610,8 miliar. Pertumbuhan yang tinggi tersebut menghasilkan lonjakan EBITDA sepanjang tahun 2013 sebesar Rp 280,7 miliar atau tumbuh sebesar 64,4%.

Dengan pertumbuhan pendapatan dan EBITDA yang signifikan, IMC mencatat laba bersih tahun  2013 sebesar Rp 118,9 miliar atau meningkat 173,6% dibandingkan periode sama tahun 2012 sebesar Rp 43,5 miliar.

Pertumbuhan kinerja keuangan 2013 didorong oleh pertumbuhan belanja iklan bersih di industri media. Sepanjang tahun 2013 pendapatan iklan di 10 TV nasional terkemuka diperkirakan meningkat 25,8% menjadi Rp 65,9 triliun.

“Kami akan tetap menerapkan strategi 3 pilar yang sudah terbukti efektif dalam meningkatkan nilai perusahaan dan meningkatkan daya saing bisnis. Strategi tersebut juga mampu memberikan nilai tambah yang tertanam secara intrinsik sebagai bagian tak terpisahkan dari kultur dan operasional perusahaan, serta menjadi keunggulan kompetitif yang menarik untuk karyawan, rekanan, klien, dan pemirsa IMC,” katanya.

Menurutnya, penerapan strategi 3 pilar secara konsisten telah berhasil meningkatkan TV share ANTV pada bulan Maret 2014 dari semula sebesar 6,7% (rata-rata tahun 2013) menjadi 8,7% dan telah menghantarkan ANTV menembus 5 besar TV nasional terkemuka. 

Strategi tiga pilar yang diusung IMC adalah  Micro Targeting ,Low Cost – High Impact , dan Innovative Customer Experience.(id)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year