telkomsel halo

2012, Keuntungan Skybee Merosot 58%

11:01:17 | 03 Apr 2013
2012, Keuntungan Skybee Merosot 58%
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko)- PT Skybee Tbk (SKYB) membukukan  keuntungan  sebesar Rp 12,732 miliar selama 2012 atau merosot 58% dari 2011 sebesar Rp 30,94 miliar.

Direktur Utama Skybee Pontus Sonnerstedt dalam laporan kinerjanya ke BEI menyatakan, perseroan masih mengalami pertumbuhan pendapatan selama 2012.
Omzet selama  2012 sebesar Rp 1,720 triliun atau naik 21%  dibandingkan 2011 sebesar Rp 1,412 triliun.

Pendapatan perseroan selama 2012 berasal dari penjualan kartu perdana dan voucher sebesar Rp 153.860  miliar, telepon seluler (Rp 412,844 miliar), media (Rp 1,144 triliun), dan lainnya Rp 8,9 miliar.

Komposisi ini berbeda dengan 2011 dimana penjualan ponsel mendominasi yakni sebesar Rp 1.047 triliun, disusul kartu perdana dan voucher (Rp 175,565 miliar), media (Rp 172,875 miliar), dan lainnya Rp 16,81 miliar.

Pemicu turunnya keuntungan Skybee diantaranya   beban pokok penjualan di tahun 2012 yang terlalu besar yakni sekitar Rp 1,680 triliun.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year