telkomsel halo

Agate kembali gelar Agate Game Course Batch 5

04:13:00 | 18 Nov 2023
Agate kembali gelar Agate Game Course Batch 5
Foto : Ilustrasi
BANDUNG (indoTelko) - Agate International ("Agate"), perusahaan game developer terbesar di Indonesia, melalui sub-brand-nya, yaitu Agate Academy, kembali menggelar program pelatihan online bertajuk Agate Game Course yang saat ini memasuki Batch ke-5.

Agate Game Course merupakan sebuah program pelatihan pengembangan game yang menyeluruh, mulai dari teknis pembuatan game, desain, hingga pengetahuan bisnis dalam game.

Berdasarkan data terbaru Niko Partners, Indonesia merupakan negara yang memiliki 63% pemain game dengan pertumbuhan pendapatan tercepat di pasar game dibandingkan dengan negara-negara Asia Tenggara lainnya, yaitu dengan kenaikan sebesar 9,9% (year-on-year).

Diutarakan Co-Founder dan Chief Executive Officer Agate Shieny Aprilia, dengan potensi besar yang dimiliki oleh industri game Tanah Air, pihaknya selaku perusahaan game developer melihat bahwa perlu adanya wadah untuk pengembangan talenta lokal yang maksimal sehingga dapat mengakselerasi pertumbuhan industri gamelokal yang berstandar internasional. "Agate Game Course merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam mengembangkan ekosistem industri game, dari sisi pengembangan talenta," katanya.

Pada Batch ke-5 ini, Agate Game Course menghadirkan course terbaru, yaitu Artificial Intelligence (AI) Game Programming di antara 7 pilihan course lainnya:

    Game Development 101

    2D Physic-Based Game Programming

    Low Poly 3D Modelling & Texture

    Basic 3D Character Animation

    Basic Environment Modeling

    3D Physic-Based Game Programming

    Data Driven GameProgramming

    AI Game Programming

Sementara, Head of Agate Academy Restya Winda Astari mengatakan, Course terbaru Agate yaitu AI Game Programming, dapat membekali kemampuan talenta dalam mengintegrasikan kecerdasan buatan ke dalam pengembangan game yang lebih dinamis. "Adanya course ini, merupakan respons kami terhadap tuntutan dan perkembangan industri yang membutuhkan kemampuan integrasi kecerdasan buatan dalam pengembangan game," ujarnya.

Sejak diluncurkannya pada tahun 2022, Agate Game Course telah diikuti oleh lebih dari 500 peserta dengan beragam latar belakang, mulai dari game developer, mahasiswa dan pelajar, tenaga pengajar, hingga tenaga profesional lainnya. Agate Game Course Batch 5 akan berlangsung selama satu bulan, mulai dari 20 November hingga 15 Desember 2023 dengan masa pendaftaran yang telah dibuka sejak 30 Oktober 17 November 2023. (mas)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year