telkomsel halo

Migo kini hadir di Serang

09:56:00 | 06 Apr 2022
Migo kini hadir di Serang
JAKARTA (IndoTelko) -- Migo, jaringan offline pertama di dunia yang mendistribusikan konten digital dengan cara yang terjangkau, mengumumkan kehadirannya di wilayah Serang sebagai salah satu bentuk realisasi ekspansinya ke seluruh Pulau Jawa pada tahun ini.

Perluasan jaringan ini merupakan upaya Migo untuk memberikan pengalaman digital yang maksimal kepada masyarakat Indonesia, khususnya bagi masyarakat yang masih memiliki akses terbatas dalam menikmati beragam konten digital.

Menghadirkan lebih dari 20 titik lokasi warung Migo yang tersebar di wilayah Serang, sehingga masyarakat lokal di sana dapat menikmati konten hiburan seperti film dan serial favorit, juga video Pendidikan yang berkualitas melalui aplikasi Migo tanpa menggunakan kuota internet dan dengan harga yang terjangkau.

Sebagai Ibu Kota Provinsi Banten, Serang merupakan salah satu daerah yang masih terdapat blank spot, atau daerah yang sulit untuk mengakses internet. Sehingga, hadirnya Migo dapat menjadi salah satu solusi inovatif yang berkualitas untuk mendukung aktivitas digital masyarakat lokal dalam menikmati hiburan dan meningkatkan ilmu pengetahuan.

“Kami sangat senang dapat hadir di Serang. Dengan misi untuk mendekatkan masyarakat lokal dengan cara baru menikmati konten hiburan dan produk belajar digital, kami berharap kehadiran Migo dapat sekaligus mendukung upaya pemerintah daerah dalam mengembangkan dan memajukan digitalisasi di wilayah Serang,” ungkap Dan Connor, Direktur Utama Migo Indonesia.

Migo menawarkan berbagai film-film lokal menarik, seperti; Cek Toko Sebelah, Ayat-Ayat Cinta, Pengabdi Setan, film-film mancanegara seperti; John Wick, Mile 22, The Expendables 22, serial favorit Indonesia seperti; Ikatan Cinta, Preman Pensiun, Perempuan Pilihan, serial K-Drama seperti; The Penthouse, Happiness, Hotel Delluna, serta beragam film anime dan animasi, juga masih banyak konten-konten hiburan dan pendidikan lainnya. (ssa)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year