telkomsel halo

AyoBlajar dan ZALORA rayakan Hari Anak Internasional

03:01:41 | 21 Nov 2021
AyoBlajar dan ZALORA rayakan Hari Anak Internasional
JAKARTA (IndoTelko) - Seperti yang kita ketahui, Indonesia merupakan salah satu negara yang terkena dampak Pandemi Covid-19. Semenjak itulah pendidikan di Indonesia kian menurun.

Pandemi Covid-19 telah memberikan banyak perubahan terutama dalam dunia pendidikan. Kegiatan sekolah yang awalnya dilakukan di dalam kelas, kini harus dilakukan secara online. Situasi pandemi ini menjadi tantangan tersendiri untuk para siswa dan orangtua yang mengharuskan beradaptasi dengan menggunakan teknologi.  

KPAI bahkan menyebutkan bahwa dampak dari Pandemi Covid-19 merupakan penyebab turunnya kualitas pendidikan. Hal ini akan membuka kemungkinan para siswa akan terkena dampak pandemi yaitu penutupan sekolah hingga putus sekolah secara permanen.  

Menanggapi hal tersebut, AyoBlajar dan ZALORA melakukan kolaborasi dalam rangka merayakan Hari Anak Internasional. Kolaborasi ini diharapkan dapat membantu kegiatan belajar para pelajar dan dapat mengatasi permasalahan pendidikan yang ada di Indonesia serta dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas, mengingat banyaknya pengguna dari ZALORA.  

Seperti yang kita ketahui, ZALORA merupakan sebuah destinasi online utama untuk fashion, beauty, dan lifestyle terkini dan AyoBlajar merupakan platform e-learning pada materi ajar SMP dan SMA yang didirikan untuk menciptakan kemajuan dan pemerataan pendidikan di Indonesia melalui dukungan teknologi serta menghubungkan siswa-siswi dengan pengajar terbaik. Kolaborasi AyoBlajar dan ZALORA hadir untuk memberikan solusi belajar mandiri secara daring serta untuk mencerdaskan kehidupan lebih banyak anak bangsa.

“Bentuk dari bantuan yang diberikan oleh ZALORA dan AyoBlajar merupakan pemberian paket belajar online yang bisa digunakan oleh siswa SMP dan juga SMA di seluruh Indonesia. Bantuan ini dapat diakses oleh masyarakat dengan mengikuti aktivitas di media sosial ZALORA dan Ayoblajar yang telah digelar dari 16 November hingga 20 November. Pemenang terpilih akan mendapatkan hadiah berupa paket belajar, yang berisikan video pembelajaran dan kumpulan soal untuk mengasah kemampuan akademis mereka,” kata CEO Ayoblajar Fariz Isnaini. 

Lebih dari itu, Ayoblajar juga membantu para siswa melalui beberapa panti asuhan untuk memberikan bantuan sarana belajar. Dengan adanya paket belajar ini, diharapkan para pelajar di Indonesia mendapatkan kesempatan untuk memperoleh kemudahan dalam kegiatan belajar mengajar, terutama dalam kondisi pandemi yang tidak menentu seperti yang sedang kita hadapi sekarang.(wn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year