telkomsel halo

Komisi Publik Guam Setujui Akuisisi Telkom terhadap GTA Teleguam

07:04:38 | 02 Sep 2015
 Komisi Publik Guam Setujui Akuisisi Telkom terhadap GTA Teleguam
Ilustrasi (dok)
JAKARTA (IndoTelko) – Regulator Guam di bidang Komisi Public Utilities (PUC) menyetujui aksi akuisisi PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) terhadap AP Teleguam Holding Inc, perusahaan induk GTA Teleguam.

Telkom melakukan aksi akusisi ini melalui sayap bisnisnya Telekomunikasi Indonesia International USA Inc.

Dilansir Pacific Daily News (27/8), restu dari PUC salah satu langkah dalam proses mendapatkan persetujuan dari Federal Communications Commission dan izin keamanan dari agency Federal.

Aksi memeriksa dan memastikan calon pembeli tak menganggu isu keamanan nasional bagi Guam dilakukan sama kala investor dari Jepang, Advantage Partners, memiliki sebagian saham dari GTA Teleguam.

Sebelumnya, Telkom memprediksi proses mendapatkan persetujuan dari regulator Guam lumayan panjang dan bisa tuntas pada awal 2016. (Baca juga: Akuisisi Teleguam butuh restu)

Sempat beredar kabar operator pelat merah ini harus mengeluarkan dana sekitar US$ 300 juta untuk mengempit sebagian saham dari  salah satu operator telekomunikasi dan televisi berbayar di Guam itu. (Baca juga: Telkom dikabarkan beli Teleguam US$ 300 juta)

Telkom masuk ke GTA Teleguam dengan membeli kepemilikan dari perusahaan ekuitas Jepang, Advantage Partners.(Baca juga: Telkom ingin menjadi Global Hub)

GTA akan menjadi bagian dari portofolio operasi internasional Telkom layaknya Telin Singapore, Telin Hong-Kong, Telkom Australia, Telkom Taiwan, Telkom USA, Telin Malaysia, Telkom Macau, Telin Timor-Leste, dan kantor cabang di Myanmar.(dn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
More Stories
Data Center Service Provider of the year