CEO Indosat: Selamat kepada Telkomsel atas Penguatan jaringan di Natuna dan Anambas

21:48:51 | 23 Sep 2016
CEO Indosat: Selamat kepada Telkomsel atas Penguatan jaringan di Natuna dan Anambas
Alexander Rusli (dok)

JAKARTA (IndoTelko)- Telkomsel beberapa hari lalu baru saja memperkuat jaringannya di Natuna dan Anambas.

Operator yang identik dengan warna merah itu membangun 15 base transceiver station (BTS) di daerah perbatasan. 10 BTS dibangun di Kabupaten Natuna yang menjangkau berbagai wilayah, di antaranya Pulau Serasan dan Pulau Midai, serta wilayah outer Ranai, termasuk markas baru TNI yang berlokasi di Kompleks Kesatrian Kompi Komposit Marinir TNI AL, Bunguran Selatan.

Sementara itu, lima BTS lainnya dibangun di Kabupaten Kepulauan Anambas yang melayani Terempa. Dari 15 BTS baru tersebut, 13 BTS di antaranya merupakan BTS 3G. (Baca: Telkomsel di perbatasan) 

Lantas bagaimana reaksi pesaing seperti Indosat Ooredoo? "Kami sebagai operator nomor dua terbesar di Indonesia menyampaikan ucapan selamat kepada Telkomsel atas penguatan jaringan di Natuna dan Anambas," kata President Director & CEO Indosat Alexander Rusli dalam pesan tertulisnya kepada IndoTelko, Jumat (23/9) malam.

Diharapkannya, penguatan jaringan di pulau-pulau terluar dan yang berbatasan dengan negara lain tersebut dapat semakin memperkuat pertahanan dan ketahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sejalan dengan aktivitas Telkomsel tersebut maka Indosat Ooredoo akan menindak lanjuti dengan program dan aktivitas yang juga mendukung pertahanan dan ketahanan NKRI.

"Indosat Ooredoo harus segera tindak lanjuti penguatan jaringan Telkomsel tersebut, agar Indosat Ooredoo sebagai operator yang tetap berkarakter sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dapat melangkah bersama-sama seluruh operator telekomunikasi meningkatkan ketahanan nasional sekaligus mempersatukan bangsa Indonesia. NKRI adalah harga mati," tegas Alex.

Menurutnya, selain untuk tetap menjaga NKRI, sejatinya penggelaran jaringan di seluruh pelosok Indonesia juga berfungsi sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Hal ini dapat dicapai karena melalui akses telekomunikasi yang handal dan terjangkau, masyarakat mempunyai kesempatan untuk memulai usaha, menjalankan usaha serta meningkatkan usahanya.

Aspek sosial, pendidikan, kesehatan, juga dapat ditingkatkan apabila seleuruh elemen masyarakat mempunyai kesempatan yang sama dalam memperoleh akses telekomunikasi yang handal dengan tarif yang wajar. "Indosat Ooredo siap untuk bersanding dan bersaing secara sehat demi meningkatkan kesejahteraan rakyat," tutup Alex

Sementara Juru Bicara Indosat Ooredoo Dayu Rengganis menambahkan kondisi ini akan dapat dicapai bila seluruh operator telekomunikasi mempunyai semangat yang sama yaitu mengedepankan bagaimana memberikan jasa telekomunikasi yang terbaik untuk rakyat.

"Namun secara nasional negara harus tetap efisien dan tidak malah memberikan bisnis yang terlalu besar kepada pihak lain," tambahnya.(id)

Baca Juga: