Telkom Gandeng PLUT-KUMKM untuk UKM Goes Digital

11:52:41 | 17 May 2016
Telkom Gandeng PLUT-KUMKM untuk UKM Goes Digital
Tri Gunadi (kiri) dan Nur Ediningsih (kedua kiri) berbicang tentang UKM Goes Digital (dok: TLKM)

JAKARTA (IndoTelko) – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) melalui Divisi Business Service (DBS) menggandeng Pusat Layanan Usaha Terpadu-Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (PLUT-KUMKM) dalam rangka memaksimalkan kegiatan UKM Goes Digital.

PLUT-KUMKM merupakan salah satu program terobosan dari Kementerian Koperasi & UKM RI untuk memperkuat pengembangaan KUMKM di daerah. Telkom akan menggandeng PLUT-KUMKM di Program Kampung UKM Digital yang telah ada di 112 lokasi sejak 2015 lalu.

“Sinergitas ini menjadi sebuah keniscayaan bagi Telkom dalam mengembangkan segala potensi UKM Indonesia. Untuk memperkuat Program Kampung UKM Digital yang telah berjalan sejak Juli 2015, butuh sinergitas dari berbagai pihak, termasuk dukungan pemerintah,” ungkap Executive General Manager Divisi Business Service, Tri Gunadi usai bertemu dengan Asdep Pendampingan Usaha Kementerian Koperasi & UKM RI, Nur Ediningsih, kemarin.

Diungkapkannya, awal kerjasama terjadi saat peluncuran Kampung UKM Digital dan PLUT-KUMKM di Sukabumi beberapa waktu lalu, kini Kementerian Koperasi & UKM melalui Deputi Menteri Bidang Pengembangan dan Restrukturisasi Usaha langsung mengajak Telkom untuk turut bersinergi memperkuat PLUT-KUMKM tersebut. (Baca juga: Kampung UKM Digital)

“Saat ini ada 42 lokasi PLUT-KUMKM yang tersebar di berbagai Provinsi/Kabupaten/Kota, kedepannya Pemerintah kembali akan membangun PLUT-KUMKM di seluruh Indonesia. Kami mengajak Telkom yang ahli dalam program UKM Goes Digital untuk bersama memanfaatkan fasilitas PLUT-KUMKM ini demi kemajuan UKM Indonesia,” kata Nur Ediningsih.

Sebagai informasi, PLUT-KUMKM melakukan terobosan dengan memperkuat program pendampingan kepada para pelaku KUMKM untuk mempercepat peningkatan daya saing. Ada 7 (tujuh)  fungsi layanan minimum dalam PLUT-KUMKM : 1. Konsultasi bisnis KUMKM, 2. Pendampingan atau mentor bisnis, 3. Promosi atau pemasaran, 4. Akses ke pembiayaan, 5. Pelatihan Bisnis, 6. Networking dan 7. Layanan pustaka entrepreneur.

“Banyak kesamaan dalam program Kampung UKM Digital, sehingga proses sinergitas ini akan berjalan dengan sangat cepat. Saat ini ada 112 Lokasi Kampung UKM Digital yang akan kami sinergikan dengan 42 lokasi PLUT-KUMKM,” tambah Tri menyambut ajakan tersebut.

Secara terpisah, Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Muhammad Awaluddin mengungkapkan kegembiraannya, “Ini semakin membuktikan bahwa program yang sudah kita jalankan sangat sejalan dengan program pemetintah. Saya sangat setuju untuk mensinergikan Kampung UKM Digital dengan PLUT-KUMKM ini. Bahkan Layanan SOBAT-UKM juga akan menjadi bagian dari aksi sinergitas nantinya,” katanya.

Rencananya, secara formal akan dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman Sinergitas Pendampingan PLUT-KUMKM dengan Kampung UKM Digital ini pada acara Kongres Nasional UMKM & Temu Nasional Pendamping ke 11 di Yogyakarta  25-26 Mei 2016. Dalam ajang tersebut, Muhammad Awaluddin akan menjadi salah satu pembicara.(sr)

Baca Juga:
More Stories
 
Muhammad Awaluddin
Rubrik ini diasuh oleh Chairman of Indonesia Digital Society Forum (IDSF) yang juga Presiden Indonesia Marketing Association (IMA) 2013-2015, Muhammad Awaluddin.

Awaluddin juga penulis Buku Digital EntreprenuerShift dan Digital ChampionShift.

Pembaca bisa bertanya seputar cara mengelola bisnis dan solusi-solusi Teknologi Informasi untuk transformasi digital melalui email ke alamat Redaksi@IndoTelko.id

Pengasuh akan menjawab setiap email yang masuk melalui sub kanal ini dari setiap pertanyaan yang masuk.

Jangan lupa cantumkan alamat sesuai KTP dan nomor telepon yang bisa dihubungi di email.

 
Digital Talk

Rubrik Digital Talk dipersembahkan oleh Indosat dan Ooredoo untuk berbagi pengetahuan tentang mengembangkan serta membangun usaha berbasis teknologi informasi bagi pelaku bisnis di Indonesia.