telkomsel halo

Red Hat umumkan ketersediaan umum Red Hat OpenStack Platform 16

10:38:00 | 29 Feb 2020
Red Hat umumkan ketersediaan umum Red Hat OpenStack Platform 16
Red Hat (ilustrasi)
JAKARTA (IndoTelko) - Red Hat, Inc., penyedia solusi open source terkemuka di dunia, kemarin (28/02) mengumumkan ketersediaan umum Red Hat OpenStack Platform 16, versi terbaru dari solusi Infrastructure-as-a-Service (IaaS) yang sangat skalabel dan lincah.

Lebih dari 1.000 pembaruan dan fitur-fitur baru akan menjadi dasar bagi beban kerja perusahaan enterprise dan perusahaan telekomunikasi dari IaaS yang dapat diprogram untuk cloud hybrid, cloud developer dan cloud produksi, serta aplikasi cloud-native seperti network functions virtualization (NFV), edge computing, kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) dan pembelajaran mesin (machine learning/ML).

Solusi ini berbasis Red Hat Enterprise Linux 8, platform Linux enterprise terkemuka di dunia, Red Hat OpenStack Platform 16 dirancang untuk membantu perusahaan dalam menghadirkan lebih banyak inovasi secara lebih cepat dan dengan lebih sedikit disrupsi.

Versi terbaru dari platform ini menambahkan siklus dukungan jangka panjang yang disempurnakan, konsolidasi fitur yang komprehensif, dan suatu komitmen baru untuk menghadirkan inovasi komunitas berkelanjutan sebagai fitur yang siap pakai oleh perusahaan enterprise melalui stream release. Platform ini menggabungkan rilis komunitas OpenStack dari "Rocky", "Stein" dan "Train" bersama dengan versi terbaik dari Red Hat OpenStack Platform yaitu versi 14 dan 15.

Melalui Red Hat OpenStack Platform 16, perusahaan enterprise dan perusahaan telekomunikasi dapat secara lebih efektif mentransformasi infrastruktur TI mereka menjadi lingkungan yang lebih lincah, efisien dan inovatif yang siap untuk peluang-peluang ekonomi digital. Dengan desain yang modular, platform ini mengoptimalkan operasi TI untuk aplikasi tradisional yang sudah ada sekaligus berfungsi sebagai dasar untuk pengembangan dan pengerahan aplikasi cloud-native.

Red Hat OpenStack Platform 16 dirancang untuk membantu perusahaan dalam melakukan standarisasi dan tetap berfungsi sebagai versi tunggal dari platform ini hingga lima tahun. Hal ini memungkinkan tim IT untuk lebih yakin dalam mengerahkan beban kerja tradisional dan cloud-native pada Red Hat OpenStack Platform sehingga mendapatkan fleksibilitas, skalabilitas, dan inovasi cloud hybrid dengan jaminan dukungan kelas enterprise jangka panjang dari Red Hat.

Tersedianya waktu rilis jangka panjang baru dari Red Hat OpenStack Platform, pelanggan dapat mengakses berbagai fitur lebih cepat dari sebelumnya, tanpa harus menunggu upgrade platform lengkap sehingga memadukan kebutuhan perusahaan akan platform yang konsisten dengan kecepatan inovasi komunitas open source. Dengan memanfaatkan catatan yang terbukti dari penambahan fitur dan backporting fitur hingga rilis jangka panjang, pelanggan Red Hat dapat menghadirkan inovasi bagi pelanggan mereka tanpa kompromi.

Red Hat OpenStack Platform, dikombinasikan dengan kepemimpinan Red Hat di ranah Linux enterprise, menghadirkan pengalaman yang konsisten di seluruh layanan, dukungan, model konsumsi, dan manajemen siklus hidup sehingga memberdayakan tim TI untuk menghadirkan inovasi terbaru yang minim risiko.

Di Red Hat OpenStack Platform 16, siklus hidup platform telah diselaraskan dengan sistem operasi Red Hat Enterprise Linux yang mendasarinya. Melalui penyelarasan ini, hasilnya adalah lebih sedikit pembaruan platform yang mengurangi waktu yang dihabiskan untuk menguji dan melakukan sertifikasi aplikasi, serta menyederhanakan operasi Day 2.

Dikatakan Joe Fernandes, Vice President, Products, Cloud Platforms Red Hat, Red Hat OpenStack Platform 16, pihaknya telah memperbarui waktu rilis inovasi untuk mencerminkan kemampuan dan keinginan perusahaan TI enterprise untuk mengonsumsi dan mengerahkan rilis baru.

"Dengan platform yang kini selaras dengan Red Hat Enterprise Linux, perusahaan dapat mengambil manfaat dari aliran fitur-fitur baru yang lebih berkelanjutan seperti edge computing dan NFV tanpa memerlukan platform versi baru sehingga membantu perusahaan untuk berinovasi dengan kecepatan dan skala yang paling masuk akal bagi operasi mereka yang unik," kata Joe dalam siaran persnya.

Ratusan pelanggan mengandalkan Red Hat OpenStack Platform untuk mendukung cloud hybrid dan cloud pribadi mereka untuk berbagai pengerahan, termasuk Rakuten Mobile Network; Public Health England; Turkcell; Massachusetts Open Cloud; O2 Slovakia; dan Institute of Molecular Biotechnology.

Red Hat OpenStack Platform juga didukung oleh mitra ekosistem yang kuat untuk perusahaan enterprise termasuk Cisco, Dell EMC, HPE, IBM, Intel, Juniper Networks, Lenovo, NetApp, Nuage, NVIDIA, dan lain-lain.

Berikut testimoni dari para mitra ekosistem yang sudah menggunakan solusi Red Hat  :

Vice President, Dell EMC Enterprise and Service Provider Strategy and Solutions
Kevin Shatzkamer

Kolaborasi Dell EMC dengan Red Hat terus fokus untuk mengatasi peningkatan kebutuhan penyedia layanan akan lingkungan yang lebih gesit dan inovatif. Bekerja sama dengan Red Hat dan komunitas open source, solusi OpenStack gabungan kami menyediakan infrastruktur yang teruji dan tervalidasi untuk membantu mempercepat penyebaran dan menyederhanakan operasi kasus penggunaan 5G dan network edge.

Chief of Infrastructure and IT Services, Grupo ASD
Víctor Morales

Berkat adopsi Red Hat OpenStack Platform, Red Hat Ceph Storage dan dukungan dari tim Red Hat Consulting and Services, Grupo ASD memiliki solusi cloud hybrid yang andal dan lebih skalabel yang memungkinkan kami untuk menggunakan kembali kapasitas komputasi dan penyimpanan yang ada. Hal ini memungkinkan kami untuk merencanakan dan mempersiapkan diri secara lebih efektif untuk proses Pemilu Kolombia sambil secara bersamaan memperluas model bisnis kami melalui infrastruktur, platform, dan layanan software Grupo ASD.

Deputy Head of IT, Institute of Molecular Biotechnology (IBMA)
Peter Forai

Karena volume data penelitian kami terus tumbuh secara eksponensial, IBMA perlu untuk lebih cepat mengerahkan lingkungan high-performing computing (HPC) yang digunakan oleh para ilmuwan kami untuk melakukan penelitian. Dengan Red Hat OpenStack Platform, kami dapat membuat data center yang sangat fleksibel, skalabel, dan software-defined untuk mengurangi waktu kami dalam menginstal lingkungan HPC dari enam bulan menjadi satu jam. Kami berharap bahwa versi terbaru dari Red Hat OpenStack Platform akan terus memungkinkan IBMA untuk berfokus dalam mendukung penelitian yang inovatif.

Head of Nuage Networks, Nokia
Sunil Khandekar

Nuage Networks dari Nokia dengan senang hati melanjutkan kolaborasinya dengan Red Hat, dan mendukung rilis Red Hat OpenStack Platform 16 bersama dengan direktur OpenStack dan Red Hat Enterprise Linux 8. Menggabungkan versi terbaru Red Hat OpenStack Platform dengan rilis Nuage Networks VSP 6.1 terbaru membantu untuk mengoptimalkan solusi kami seiring kami berupaya untuk memenuhi persyaratan cloud telco akan kemampuan data plane yang canggih dan persyaratan dukungan jangka panjang.

Chief Technology Officer, Orange Egypt
Ayman Amiri

Dengan teknologi cloud hybrid terbuka Red Hat, termasuk Red Hat OpenStack Platform,
Orange Egypt telah membangun platform cloud horizontal untuk NFV yang membantu kami dalam menciptakan solusi terbaik yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan kami. Kami kini dapat bertindak lebih dinamis dan meluncurkan layanan 10 kali lebih cepat daripada sebelumnya, dan memberikan kontribusi yang lebih besar untuk pengembangan digital di Mesir. Kami percaya Red Hat versi terbaru, Red Hat OpenStack Platform 16, akan terus menghadirkan teknologi yang terdepan di industri untuk membantu perusahaan-perusahaan seperti kami agar berhasil dalam perjalanan transformasi digital mereka.

General Manager, Cloud Infrastructure, stc
Anwar Alsubhi

Kami membangun cloud telco kami dengan Red Hat OpenStack Platform dan telah berhasil menggunakan sejumlah virtualized network function (VNF). Kami menjadi lebih fleksibel dan lincah dalam menghadirkan layanan digital pada platform terbuka kami seiring kami berupaya untuk lebih memenuhi harapan pelanggan saat ini dan di masa depan. Kami menantikan kemampuan OpenStack baru ini untuk membantu memperkuat strategi cloud kami dan memberikan nilai yang semakin besar bagi bisnis kami, pelanggan, dan masyarakat.

 

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year