telkomsel halo

Kominfo siap bangun infrastruktur `Last Mile` berbasis kabel optik

04:28:04 | 16 Dec 2019
Kominfo siap bangun infrastruktur
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate
JAKARTA (IndoTelko) - Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) berjanji akan terus membangun infrastruktur telekomunikasi di Indonesia terutama last mile berupa fiber optik.

"Masih ribuan kilometer fiber optik yang harus kita bangun," kata Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate, pekan lalu.

Diungkapkannya, pemerintah selama 5 tahun terakhir telah bekerja keras dalam membangun infrastruktur telekomunikasi dan digital. Ketersediaan infrastruktur tersebut penting karena saat ini sedang terjadi transformasi di segala bidang dari dunia fisik ke digital. "Kita bertransformasi, bermigrasi menuju bangsa digital ini, perlu kerja yang luar biasa dari kita sekalian," ujar Johnny.

Dikatakannya, Indonesia membutuhkan untuk akselerasi pembangunan yang berkeadilan dan merata, untuk memperkecil disparitas.

Ditambahkannya, Indonesia saat ini telah memiliki lima satelit yang mengorbit di udara, dan akan menambah tiga satelit lagi dalam beberapa tahun ke depan.

"Kita memastikan bahwa pembangunan infrastruktur digital dan telekomunikasi menjangkau rakyat terjatuh, terdepan dan tertinggal," tutupnya.(wn)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year