telkomsel halo

Mobile Legends: Adventure telah dimainkan 6 juta orang

06:11:43 | 09 Aug 2019
Mobile Legends: Adventure telah dimainkan 6 juta orang
JAKARTA (IndoTelko) - Mobile Legends: Adventure resmi masuk di wilayah Indonesia pada tanggal 1 Agustus 2019 dan sedang menjadi sensasi besar di dunia gaming.

Saat ini, Mobile Legends: Adventure memegang peringkat No. 1 sebagai game yang paling banyak di-download di Malaysia, Filipina, Singapura, Kamboja dan Indonesia. Lebih dari 6 juta orang telah men-download idle RPG strategy card game ini.

Tidak ada yang bisa menghalangi sekuel Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) ini, para penggemar game, blogger dan influencer menunjukkan antusiasme mereka di akun media sosial - terutama terhadap fitur baru yang menarik! Dogie, Soloz, Bexed, Choox TV, dan Angelyn "Angelina Hirawan" adalah beberapa orang yang telah melakukan Live Streaming dengan bermain Mobile Legends: Adventure. Mereka telah mengumpulkan 6,4 juta view dari seluruh dunia.

Para gamer mungkin akrab dengan panggung di mana summoning di Wishing Shrine memungkinkan pemain untuk mendapatkan Hero, tetapi mereka menemukan bahwa dalam game ini, mereka harus menggambar sebaik mungkin untuk memanggil Hero yang mereka inginkan, atau mereka akan berakhir dengan Hero berlevel rendah!

Keahlian menggambar, atau bentuk lain dari kreatifitas akan diuji - mendorong gamer untuk memeras otak. Mereka dapat memanggil apapun dari prajurit dengan level rendah, karakter dengan level Mage, sampai dengan 5 Star Hero. Dan penonton terus mengantisipasi reaksi lucu sang Influencer ketika mereka mendapatkan prajurit berlevel rendah atau turut senang ketika mereka berhasil memperoleh Epic Hero.(pg)

Ikuti terus perkembangan berita ini dalam topik
Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year