telkomsel halo

Infomedia berjaya di BUMN Marketeers Award 2018

10:56:13 | 03 May 2018
Infomedia berjaya di BUMN Marketeers Award 2018
Direktur Marketing & Sales Infomedia Andang Ashari di BUMN Marketeers Award 2018.(ist)
JAKARTA (IndoTelko) - PT Infomedia Nusantara (Infomedia) menunjukkan tajinya di ajang BUMN Marketeers Award 2018.

Anak usaha Telkom ini berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus yakni sebagai “The Most Promising Company in Strategic Marketing”, “The Most Promising Company in Tactical Marketing (Sales & Service)”, serta“The Most Promising Company in Branding Campaign (ATL, BTL, PR, Digital)”.

Acara ini merupakan salah satu rangkaian dari Perhelatan Akbar Jakarta Marketing Week 2018 yang diselenggarakan oleh MarkplusInc, dimana menghadirkan berbagai perwakilan BUMN serta anak perusahaan BUMN.

“Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan melalui anugerah BUMN Merketeers Award 2018 yang kami terima pada malam hari ini, tentunya ini diharapkan akan semakin mempertegas bahwa Infomedia terus maju bergerak kearah world class company,” jelas Direktur Marketing & Sales Infomedia Andang Ashari dalam keterangan, Kamis (3/5).

Andang berharap diraihnya penghargaan tersebut menjadi  sebuah pembuktian terhadap kredibilitas perusahaan sebagai penyedia Business Process Management di kawasan regional.

Infomedia berhasil meraih berbagai award tersebut setelah melalui proses seleksi yang cukup panjang, pemilihan pemenang dilakukan berdasarkan kajian dan seleksi oleh tim juri yang berasal dari MarkplusInc, Indonesia Marketing Association, fhbumn, Jakarta CMO Club dan BUMN Insight.

Penghargaan ini menunjukkan komitmen Infomedia sebagai pemain global melalui penyusunan strategic & taktik marketing yang tepat sasaran, hingga capaian dalam mengkampanyekan brand baik secara ATL, BTL, PR, hingga Digital.

Dalam perjalanan bisnisnya Infomedia telah menerapkan berbagai inovasi untuk semakin meningkatkan daya saing perusahaan di kancah global.

Hal tersebut terbukti melalui upaya Infomedia yang konsisten dalam mengembangkan dan memperkenalkan produk end to end digital solution baik untuk front end maupun business support dan back end service.(ad)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year