telkomsel halo

Lamudi Gaet Sinar Mas Land

09:25:49 | 15 May 2014
Lamudi Gaet Sinar Mas Land
Ilustrasi (Dok)
JAKARTA (IndoTelko) – Portal properti Lamudi.co.id yang baru diluncurkan beberapa waktu lalu berhasil menggandeng salah satu pengembang terbesar di Indonesia, Sinar Mas Land, untuk mengembangkan pasar melalui online.

Dalam rilisnya dinyatakan, adanya kesepakatan kedua belah pihak akan memudahkan pencari properti untuk melihat berbagai properti yang ditawarkan oleh perusahaan pengembangan properti terbesar di Indonesia  sehingga lebih mudah untuk menjangkau pasar.

Sinar Mas Land memiliki lebih dari 10.000 hektar lahan strategis beberapa kawasan di Indonesia. Perusahaan ini mengembangkan sejumlah properti, mencakup kota, township, residensial, komersial, retail, industri real estate, dan properti perhotelan yang kini sedang dikembangkan di sejumlah negara meliputi Indonesia, Tiongkok, Singapura, dan Malaysia.

Sebagai developer properti terbesar di Asia Tenggara, perusahaan ini juga menjadi pemimpin pasar untuk apartemen berkonsep lifestyle residential, perkantoran, dan ruang retail.

"Kami percaya dengan kompetensi yang dimiliki situs Lamudi.co.id akan dapat membantu Sinar Mas Land dalam memperkenalkan perusahaan and proyek-proyek kami ke seluruh masyarakat Indonesia," kata Managing Director Corporate Strategy & Services Sinar Mas Land Ishak Chandra.

Co Founder dan Managing Director Karan Khetan mengungkapkan melalui Lamudi.co.id, Sinar Mas Land akan menjangkau pasar lebih luas dan meningkatkan keterbukaan dalam proses pencarian properti bagi konsumen. Properti Sinar Mas Land dapat ditemukan di https://www.lamudi.co.id/sinar-mas-land/.

Lamudi selama ini mendapatkan dukungan dari inkubator terkenal Rocket Internet. Portal ini berambisi dalam waktu singkat bisa menyalip para pemain lama di segmen properti online.(ak)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year