telkomsel halo

Electronic City Siap Tambah 20 Gerai

09:35:23 | 03 Feb 2014
 Electronic City Siap Tambah 20 Gerai
Ilustrasi (Dok)
JAKARTA (IndoTelko) – PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) berencana membangun 20 gerai baru selama 2014 dengan dukungan belanja modal sekitar Rp 200 miliar.

"Ekspansi memang lebih rendah dibanding tahun lalu, tetapi bisa saja ekspansi beserta belanja modal naik apabila ada lokasi-lokasi yang memungkinkan," ungkap Commercial and Investor Relation Director Electronic City Fery Wiraatmadja, kemarin.  

Menurutnya,  jika tambahan 20 gerai baru terealisasi, perseroan akan memiliki sekitar 76 gerai di akhir 2014. Perseroan pada tahun ini menargetkan mampu memperoleh pertumbuhan pendapatan sebesar 40%-50% dari target pendapatan 2013 yang diprediksi sebesar Rp 2,1 triliun.

"Pertumbuhan ini masih tinggi karena hasil ekspansi tahun lalu mulai berbuah tahun ini," katanya.

Sebelumnya, perseroan mengumumkan telah mengakuisisi lahan di tiga daerah untuk keperluan ekspansi tahun ini. Hingga kuartal ketiga 2013 pendapatan dari peritel dengan kode saham ECII ini lumayan kinclong.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year