telkomsel halo

Telkom Pacu Infrastruktur FTTH

10:30:30 | 15 Nov 2013
Telkom Pacu Infrastruktur FTTH
Ilustrasi (Dok)
JAKARTA (IndoTelko) –  PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan memacu pembangunan infrastruktur berbasis fiber to the home (FTTH) untuk menaikkan kualitas dari layanan telepon tetap dan fixed broadband Speedy.

Executive General Manager Divisi Telkom Barat Prasabri Pesti mengungkapkan, pada tahun depan semua jaringan diusahakan berbasis  FTTH guna mendukung true broadband.

“Bagi pelanggan baru yang ingin memasang layanan speedy dan line telepon, diarahkan menggunakan FTTH. Bagi pelanggan lama, akan dimoderinasasi secara bertahap,” ujarnya, kemarin.

Divisi Telkom Barat (DTB)  membawahi daerah operasional Sumatra, Jabotabek, dan Jabar. Saat ini di Jabar  terdapat 890.000 sambungan line PSTN dengan pertumbuhan 5%-10%, serta 331.000 sambungan speedy atau tumbuh di atas 10%.

Total line PSTN yang terpasang saat ini yaitu 1,3 juta jaringan untuk daerah Sumatra, 3,3 juta di Jabotabek. Sedangkan layanan Speedy sekitar 466.000 jaringan untuk Sumatra, dan 826.000 untuk jaringan di Jabotabek.

Diungkapkannya, FTTH yang akan masuk ke setiap rumah  nantinya akan memberikan layanan telepon, tv kabel, wifi, dan home monitoring dengan kecepatan hingga 100 Mbps, atau jauh di atas kecepatan rata-rata yang ada saat ini yaitu 4-6 Mbps.
 
General Manager Telkom Witel Jabar Tengah Binuri menambahkan dari target nasional 15 juta homepas jaringan FTTH pada 2014 yang akan terpasang secara nasional, Jabar menargetkan dapat memenuhi 10% yaitu 1,5 juta homepass.

Dalam info memo Telkom hingga September 2013 tercatat pengguna Speedy sebanyak 2,894 juta sementara telepon tetap 9,245 juta satuan sambungan. Average Revenue Per User (ARPU) Speedy di kuartal ketiga 2013 sekitar Rp137 ribu.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year