telkomsel halo

Genjot Penjualan, Lazada Gandeng Blogger

11:13:22 | 29 Jul 2013
Genjot Penjualan, Lazada Gandeng Blogger
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Lazada Indonesia menggenjot penjualan di situsnya dengan menggandeng blogger dalam program afiliasi  Lazada.

Dalam rilisnya dinyatakan, program yang baru diluncurkan pada 2 Juli lalu ini  merupakan  partnership commission-based dengan para blogger (publisher) untuk memasarkan barang dari Lazada Indonesia di dalam website ataupun blog pribadi mereka.

Komisi berjenjang sebesar 3%-5%  akan didapatkan pada setiap transaksi valid yang dilakukan melalui media iklan yang terpasang pada blog atau website publisher tersebut.

Program afiliasi ini memiliki beberapa keunggulan antara lain pendaftaran yang tidak dipungut biaya, tracking website cookies selama 30 hari, konversi penjualan dan nilai rata-rata transaksi yang tinggi, tingkat pembatalan order yang rendah, dukungan personal yang cepat dan tepat dari Tim Affiliate Lazada.co.id, serta berbagai pilihan media promosi yang menarik mulai dari banner, voucher, text link dan data feed.

"Kami sangat antusias meluncurkan program afiliasi ini karena program ini turut mengembangkan entrepreneurship para blogger di Indonesia," ujar VP Marketing & Business Development Lazada Rizki Suluh Adi.   

Diharapkannya,  dukungan komunitas online di Indonesia,  Lazada dapat meningkatkan transaksi penjualannya hingga 20 persen dalam kuartal pertama.“Kami optimistis dapat berkontribusi membangun industri online retail di Indonesia,” katanya.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year