telkomsel halo

Yahoo! Tuntaskan Akuisisi Tumblr

6:30:08 | 21 Jun 2013
Yahoo! Tuntaskan Akuisisi Tumblr
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (IndoTelko) – Yahoo! Akhirnya menuntaskan transaksi akuisisi Tumblr yang dikabarkan mencapai US1,1 miliar atau setara Rp 10,8 triliun.

Dikutip dari situs resmi Yahoo! (20/6), CEO Yahoo! Marissa Mayer mengumumkan tuntasnya akusisi yang ramai diperbincangkan sejak beberapa waktu lalu itu.

“Kami dengan bangga mengumumkan akuisisi Tumblr sudah selesai. Sekarang sudah resmi,” katanya.

Dikatakanya, Tumblr akan terus beroperasi sebagai bisnis yang terpisah dipimpin oleh CEO David Karp. Misi, rencana kerja, dan lainnya tetap berjalan seperti biasa di Tumblr. Tak ada yang berubah.

Sebagai tanda telah dicaplok Yahoo!, situs Tumblr akan diberikan sedikit Facelift nantinya oleh perseroan dengan dimasukkannya beberapa fitur seperti  Search, Messenger, Mail, Sports, Answers, dan Flickr.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year