telkomsel halo

SingTel Kaji Lepas Bisnis Satelit Milik Optus

10:59:11 | 20 Mar 2013
SingTel Kaji Lepas Bisnis Satelit Milik Optus
Ilustrasi (DOK)
SINGAPURA (IndoTelko) – Singapore Telecommunications Limited (SingTel) tengah melakukan kajian strategis untuk melepas bisnis satelit milik anak usahanya di Australia, Optus, untuk meningkatkan nilai bagi pemegang saham.

Dalam rilis perseroan dinyatakan  SingTel telah menunjuk  Credit Suisse dan Morgan Stanley sebagai  penasihat keuangan untuk aksi korporasi itu.

Optus adalah operator yang memiliki dang mengoperasikan satelit di  Australia dan memiliki cakupan hingga ke  Selandia Baru selama 25 tahun belakangan.
Layanan dari satelit Optus memiliki dua juta pelanggan TV kabel dan Free To Air, serta broadband dan seluler.

Optus memiliki  lima satelit, satu satelit baru,  Optus 10, akan diluncurkan pada tahun ini. Pendapatan Optus pada akhir 31 Maret 2012 adalah Rp 3,218 triliun.Sebelumnya,  SingTel melepas 30% sahamnya di Warid Telecom (Pakistan) ke Abu Dhabi Group senilai US$150 juta atau setara  Rp 1.47 triliun.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year