telkomsel halo

Ericsson Gandeng Gemalto Garap M2M

19:12:39 | 12 Feb 2013
Ericsson Gandeng Gemalto Garap M2M
Ilustrasi (DOK)
JAKARTA (indotelko) - ­Ericsson dan Gemalto mengumumkan tengah menggarap perangkat Machine to Machine (M2M) yang akan digunakan pelanggan.
 
Dikutip dari situs resmi perseroan, kerjasama kedua perusahaan adalah dimana  Ericsson menyediakan solusi yang komprehensif dan terintegrasi, sementara  Gemalto mendukung dengan platform manajemennya.

Menurut kedua perusahaan, hasil kerjasama ini bisa mengurangi kompleksitas di perangkat M2M dan menawarkan investasi biaya murah bagi operator yang menggunakannya.

Pasalnya, bagi operator adanya kerjasama dari kedua perusahaan ini menjadikan bisa memiliki solusi M2M yang terintegrasi dan terkoneksi.
 
Sebelumnya, di India Ericsson juga baru saja memenangkan tender managed service jaringan milik   Reliance Communication senilai US$ 1 miliar.

Ericsson akan mengelola operasional jaringan Reliance dan bertanggungjawab juga dalam pemeliharaannya. Reliance mengoperasikan teknologi  2G, CDMA dan 3G.(ss)

Artikel Terkait
Rekomendasi
Berita Pilihan
IndoTelko Idul Fitri 2024
More Stories
Data Center Service Provider of the year