Kominfo harapkan banyak muncul karakter pahlawan lokal di game

SURABAYA (IndoTelko) - Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mendorong anak-anak muda Indonesia membangun dan mengembangkan game besar bertema kepahlawanan.  

"Alangkah baiknya bila para gamers ini menciptakan game hero atau kepahlawanan Indonesia seperti Gatot Kaca dan lainnya, sehingga tidak hanya memainkan karakter kepahlawanan dari luar negeri meski game ini awalnya diciptakan negara asing. Saya mendorong karakter hero di Indonesia lebih diperbanyak dan dikembangkan," ujar Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara seperti dikutip dari laman Kominfo (25/8).

Diharapkannya gamers tidak hanya sebagai pencipta games, tetapi menjadikan kegiatan ini sebagai profesi untuk dapat menghasilkan uang.  “Menjadi profesional dan menjadi atlet berprestasi dari yang amatir.  Jadi yang ikut SEA Game bukanlah yang profesional tapi yang  amatir,” katanya.

Ditambahkannya, pemerintah sangat mendukung perkembangan e-sport di Indonesia. Bahkan e-Sport masuk dalam cabang olahraga eksibisi yang dipertandingkan dalam Asian Games 2018. Kominfo juga mendukung pengembangan e-Sport sebagai sarana pengembangan kreativitas.(wn)