Indosat ikut-ikutan XL dan Telkomsel manjakan "Babang GOJEK"

Suasana kerjasama Indosat Ooredoo dan GOJEK.(ist)

JAKARTA (IndoTelko) - PT Indosat Tbk (ISAT) atau Indosat Ooredoo ikut-ikutan dua pesaingnya, XL dan Telkomsel, menawarkan paket komunikasi bagi mitra pengemudi GOJEK atau yang akrab disapa netizen sebagai "Babang GOJEK".

Melalui produk IM3 Ooredoo, Indosat menghadirkan Paket Online Gaspol, paket internet khusus yang diberikan untuk para mitra driver GOJEK di seluruh Indonesia. (Baca: XL dan GOJEK)

Dengan Paket Online Gaspol, para mitra driver dapat merasakan kemudahan dan kenyamanan dalam berkomunikasi, baik layanan telpon, SMS, dan terutama saat mengakses internet untuk menjalankan aktivitas koneksi data setiap harinya. (Baca: Telkomsel dan GOJEK)

Lebih dari itu, para mitra driver cukup membayar Rp50 ribu per bulan untuk mendapatkan paket komunikasi yang lengkap.

Paket Online Gaspol dari IM3 Ooredoo dirancang untuk memberikan keuntungan lebih, khususnya bagi para mitra driver GOJEK dibandingkan dengan produk-produk operator lainnya.

Para mitra driver GOJEK akan mendapatkan kuota utama sebesar 10 GB di semua jaringan, gratis Nelpon 100 menit ke semua operator, serta bebas Nelpon sepuasnya ke sesama IM3 Ooredoo dengan masa aktif 30 hari. Ini adalah paket internet khusus bagi para mitra driver GOJEK dengan harga yang paling terjangkau yaitu Rp50.000/bulan dibanding provider lainnya.

“Kami paham akan kebutuhan mitra driver GOJEK yang memerlukan paket internet berkuota besar dan Stabil untuk mengakses navigasi peta, mencari alamat, hingga menghubungi penumpang. Untuk itu kami memberikan Paket Online Gaspol, paket komunikasi lengkap yang dapat mengakomodasi kebutuhan komunikasi dan akses internet mitra driver GOJEK yang semakin meningkat, dan dapat digunakan 24 jam tanpa batasan waktu dengan harga terjangkau. Dengan Paket Online Gaspol, para mitra driver GOJEK dapat menjalankan profesinya dengan baik dan hemat biayanya," kata Group Head Channel Management of Indosat Ooredoo Swandi Tjia dalam keterangan kemarin.

Untuk berlangganan Paket Online Gaspol, mitra driver GOJEK dapat langsung melakukan aktivasi dengan menekan *363*88#. Saat masa aktif paket habis, akan berlaku perpanjangan otomatis jika pulsa mencukupi, dan sisa kuota internet utama juga akan terakumulasi ke kuota internet baru. Untuk kelebihan pemakaian kuota internet akan dikenakan tarif normal Rp2/KB.

VP Corporate Affairs GOJEK Michael Say mengatakan dengan potongan yang diberikan di Paket Online Gaspol beban operasional mitranya dapat menjadi lebih ringan dan dapat mendukung keseharian para mitra.

Untuk meningkatkan antusiasme para mitra driver GOJEK menggunakan paket internet Online Gaspol, IM3 Ooredoo dan GOJEK juga menyelenggarakan Program Top Spender PAKEM (Pake Internetnya, Menangkan Hadiahnya). Bagi mitra driver GOJEK yang melakukan pembelian Paket Online Gaspol tertinggi dan tercepat selama periode program, akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah motor, handphone, dan voucher belanja dari Program Racing Top Spender PAKEM ini.(ak)