Foodpanda Disuntik Goldman Sachs US$ 100 juta

Ilustrasi (dok)

JAKARTA (IndoTelko) – Andalan Rocket Internet di bisnis pengiriman makanan online, Foodpanda kian gemuk saja uang kasnya.

Dua bulan lalu, Foodpanda disuntuk dana sekitar US$ 110 juta, minggu ini kembali mendapatkan pendanaan sekitar US$ 100 juta dari Goldman Sachs Investment Partners. Hal ini berarti sejak berdiri 2012 lalu, Foodpanda telah menghimpun dana sekitar US$310 juta.

Foodpanda awalnya berkonsentrasi di Asia dan sejumlah negara berkembang. Sekarang telah hadir di  580 kota di 40 negara di lima benua dengan ada sekitar 60 ribu restoran yang listing menu di portalnya. Rencananya dana yang didapat akan digunakan untuk meningkatkan pelayanan ke pelanggan dan aktifitas pengiriman makanan.

“Kami percaya Foodpanda memiliki potensi besar di sejumlah negara berkembang. Kmai harapkan perusahaan ini terus berinovasi agar menjadi pemenang,” kata Goldman Sachs Investment Partners Ian Friedman dalam situsnya.(ak)