Promosikan Tiket Murah, Situs Citilink Tumbang

Ilustrasi (DOK)

JAKARTA (IndoTelko) – Maksud hati ingin memanjakan pelanggan dan meningkatkan awareness, namun nasib sial menimpa maskapai berbasis biaya rendah, Citilink Indonesia.

Situs dari anak usaha Garuda Indonesia itu tak mampu menahan derasnya kunjungan pengguna yang ingin berburu tiket murah di lamannya. Situs citilink.co.id tumbang sejak kemarin (Senin 19/8) hingga siang ini.

Ketika IndoTelko menyambangi situs tersebut, notifikasi 502 bad gateway terpajang.

CEO Citilink Indonesia Arif Wibowo kala dihubungi Selasa (20/8) pagi menjelaskan, perseroan terlambat menambah kapasitas ke server kala promosi  Rp 55 ribu ke semua rute di lepas kemarin.

“Pagi ini saya akses bisa tuh. Kita memang terlambat antisipasi penambahan kapasitas ke server. Tidak  nyangka animo tinggi,” katanya.

Diungkapkannnya, biasanya per hari sekitar 300-2.500 user per detik mengunjungi situs perseroan, namun kala  promo terbaru dilepas kunjungan mencapai  11.000 user per detik.

Kala diinformasikan pada Selasa (20/8) siang situs Citilink masih tak bisa diakses, Arif berjanji akan menyelesaikan masalah teknis tersebut dengan mitranya. “Coba saya cek ke Biznet,” katanya menyebut salah satu mitranya.(ss)