40 ribu Unit BlackBerry Z10 Siap Dilepas

Ilustrasi (DOK)

JAKARTA (IndoTelko) – Para mitra operator dari BlackBerry menepati janjinya untuk melepas pre order BlackBerry Z10 secara online mulai 5 Maret 2013.

Kala IndoTelko menyambangi situs dari beberapa mitra operator, kanal untuk memesan BlackBerry Z10 sudah tersedia.

Telkomsel memanfaatkan situs Erafone.com, XL dan Indosat di situs perseroan. Axis pun dikabarkan akan membuka preorder, tetapi belum jelas kemasan yang ditawarkan dan  channel  yang digunakan.

Bahkan, situs e-commerce Multiply  juga membuka  periode pre-order yang akan berjalan hingga 14 Maret 2013,   dengan harga Rp 6.75 juta.

Paket yang ditawarkan Telkomsel sama dengan kabar beredar keamrin yakni untuk pengguna Pascabayar KartuHalo, ditawarkan tiga paket berlangganan dengan uang muka bervariasi.

Pertama, membayar Rp 6,5 juta tanpa ada bonus yang didapat. Kedua, membayar uang muka  Rp 4,5 juta dengan mencicil melalui kartu kredit selama 12 bulan. Per bulan angsuran sekitar Rp 237 ribu dengan bonus 100 menit suara, 100 SMS, dan 2 GB data.

Ketiga, membayar uang muka  Rp 2,49 juta dengan angsuran bulanan Rp 450 ribu, sementara bonus yang didapat jasa  suara sebanyak 135 menit, 300 SMS, dan data 4 GB.

Untuk pelanggan prabayar, harga yang ditawarkan adalah Rp  6,5 juta dengan pembayaran melalui  kartu kredit selama  enam bulan. Bonus paket data yang ditawarkan adalah  1,2 GB per bulan.

Sementara XL menyatakan akan memberikan BlackBerry Z10 pada 16 Maret setelah periode pre order. Ada juga bonus pouch leather senilai Rp 400 ribu dan bonus bundling selama 12 bulan.

BlackBerry menggunakan jalur distribusi dari PT Teletama Artha Mandiri (TAM), PT Comtech Selular, dan PT Surya Citra Multimedia (SCM) untuk menyalurkan produk ini.

“Kabar yang saya dapat ketiga distributor itu untuk tahap pertama memiliki stok 40 ribu unit. Kita pesan lima ribu unit untuk yang pre order,” ungkap Direktur/Chief Commercial Officer XL Axiata Joy Wahjudi.

Director & Chief Commercial Officer Indosat Erik Meijer juga mengatakan, perseroan memesan untuk tahap awal sebanyak 5 ribu unit. “Pesan segitu saja dulu. Ini kan produk premium,” kata Erik.

Head of Postpaid & Broadband Marketing Communications Division Nirwan Lesmana Telkomsel juga mengakui tahap awal sebanyak 5 ribu unit yang dipesan oleh perseroan. “Kami pakai Erafone.com untuk pemesanan. Trafiknya lumayan tinggi. Kita pakai uang muka agar benar-benar yang ingin membeli mendaftar,” katanya.(ak)